Liputan6.com, Jakarta Iis Dahlia dikenal memiliki hubungan yang sangat dekat dengan Rizki 2R dan Nadya Mustika yang sempat menikah namun kini sudah pisah. Iis tak menyangka keduanya memutuskan bercerai.
Salah satu hal yang membuat Iis Dahlia sedih dengan perpisahan Rizki 2R dan Nadya adalah kehadiran anak mereka, Syaki, yang harus diasuh oleh ibu dan ayahnya tanpa ada lagi ikatan pernikahan.
Tak hanya Iis Dahlia. Sang suami, Satrio Dewandoro juga tak menyangka Rizki dan Nadya Mustika bercerai. Sampai-sampai ayah dari Salshadilla Juwita dan Devano Danendra ini sempat larut dalam kesedihan.
Advertisement
Baca Juga
Â
Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Tetap Keluarga
Ungkapan tersebut disampaikan Iis Dahlia saat ia bersama keluarganya sedang tampil di sebuah acara televisi bertema Pagi Pagi Ambyar. Pembahasan soal Rizki dan Nadya membuat Iis tak tahan untuk mengungkapkan isi hatinya.
"Kami sih masih berharap semuanya baik. Tapi sampai ada perpisahan, kita maunya mereka tetap menjalin hubungan baik. Tetap tidak hilang kasih sayangnya untuk Syaki. Ya sudah, kita tetap keluarga," ujar Iis Dahlia dalam tayangan yang diunggah kembali di kanal YouTube salah satu TV swasta, Kamis (6/1/2021).
Â
Advertisement
Sering Menasihati
Iis Dahlia juga mengaku bahwa ia dan suami berkali-kali menasihati dengan menyampaikan petuah kepada Rizki dan Nadya agar mempertahankan rumah tangga mereka.
"Sudah bolak-balik soalnya. Kamis sudah mediasi banyak, berulang kali," terang Iis Dahlia kemudian menyahut suaminya.
"Kalau terbaik sih kita enggak pernah mengajarkan untuk berpisah," timpal Satrio.
Â
Seperti Cucu Sendiri
Iis Dahlia lalu menjelaskan bahwa sang suami bersedih dengan perpisahan tersebut lantaran Satrio sudah menganggap anak Rizki dan Nadya, Syaki, seperti cucunya sendiri.
"Dia itu sampai nangis, sampai akhirnya aku melihat. Dia sama keponakan-keponakannya saja enggak segitunya. Tapi sama ini nih (Rizki dan Nadya), karena mungkin hatinya dia sudah jatuh cinta sama Syaki," jelas Iis Dahlia.
Â
Advertisement
Kembali Ke Pribadi Masing-Masing
Iis Dahlia pun lantas mengakui bahwa urusan perceraian Rizki dan Nadya adalah keputusan pribadi masing-masing keduanya. Atas dasar itulah, ia dan suami tak punya hak untuk memaksa keduanya tetap bersatu.
"Jadi penginnya kalau bisa janganlah gitu. Cuma, akhirnya kita kembali kepada yang bersangkutan, yang menjalani. Begitu, kan," jelas Iis Dahlia.