Liputan6.com, Jakarta Kunjungan Bella Shofie ke Amerika Serikat untuk menikmati liburan bersama sang suami, Daniel Rigan serta anak-anaknya, masih berjalan sejak akhir Desember 2021.
Bahkan, Bella Shofie baru-baru ini mengungkapkan kegembiraan melalui unggahan terbaru di Instagram ketika wajahnya terpampang di Times Square, New York.
Kemunculan wajah Bella Shofie di salah satu titik ternama di Amerika Serikat itu berkaitan dengan produk kecantikan Dabe BEAUTE yang memang telah merambah ke pasar internasional.
Advertisement
Â
Video Wajah Bella
Wajah Bella ditampilkan dalam sebuah video yang memperkenalkan produk kecantikannya. Unggahan tersebut juga terlihat di akun Instagram @woodside_41.
"Congratulations for the good product in (Amerika dan Indonesia). Unity we stand," tulis pengguna akun @woodside_41.
Â
Advertisement
Dipercaya Artis Indonesia Lain
Deretan selebrti Indonesia lain diketahui sangat percaya pada produk kecantikan Dabe BEAUTE. Mulai dari Lesti kejora, Ayu Ting Ting, Aura kasih, Nabila Syakieb, Ruben Onsu, Yasmin Wildblood, Tyas Mirasih, Mona Ratuliu, Vicky Shu, hingga Mulan Jameela.
Â
Penjualan Meningkat
Daniel Rigan, suami Bella Shofie yang juga direktur utama PT. Bella Shofie Internasional, sempat mengungkapkan betapa bisnisnya itu kini sedang maju di Indonesia.
"Jadi tidak perlu ragu untuk menjalankan bisnis skincare. Di masa pandemi, bisnis skincare justru penjualannya meningkat tajam," ujar Daniel Rigan dalam sebuah kesempatan.
Â
Advertisement
Misi Utama
Dabe BEAUTE juga memiliki misi utama untuk memberikan pelayanan terbaik kepada semua pelanggan serta dapat mengedukasi skincare mana yang aman. Selain itu juga bisa memberikan peluang usaha dan menyejahterakan semua karyawan dalam perusahaan dan melakukan kegiatan sosial yang berdampak positif untuk masyarakat.