Wajah Sarwendah, Raffi Ahmad hingga Lesti Kejora Mejeng di Gedung Ikonis Paris

Sarwendah dan beberapa artis lainnya terbang ke Prancis untuk menyaksikan Paris Fashion Week.

oleh Aditia Saputra diperbarui 02 Mar 2022, 16:39 WIB
Diterbitkan 02 Mar 2022, 16:20 WIB
Sarwendah bersama Gilang Widya Pramana dan Shandy Purnamasari di Paris
Sarwendah bersama Gilang Widya Pramana dan Shandy Purnamasari di Paris

Liputan6.com, Jakarta Beberapa artis diketahui ikut terbang ke Prancis untuk menyaksikan Paris Fashion Week 2022. Salah satu di antaranya adalah Sarwendah. Semua pegiat fashion dunia dan para wisatawan sudah berkumpul dan meramaikan Kota Paris yang dijuluki sebagai pusat mode dunia di Prancis.

Selain Sarwendah, beberapa publik figur asal Indonesia juga ikut dalam rombongan ‘MS Glow Take Over Paris’.

Menyambut penampilan kolaborasi MS Glow dan Leanne Marshall di Paris Fashion Week 2022 di La Galerie Bourbon, MS Glow memperkenalkan Indonesia dan produk lokal pada dunia dengan cara unik dan baru, yaitu dengan media video mapping di gedung- gedung ikonik di Paris dan bersanding dengan brand kelas dunia ‘Swarovski’

Video mapping tersebar di Place des Vosges, Galleries Lafayatte, Garnier Opera, Place Vendôme, Arc de Triomphe, Trocadéro dan beberapa tempat lain hingga 8 titik.

Pada tempat-tempat tersebut ditampilkan brand MS Glow serta wajah-wajah para artis, publik figur dan Brand Ambassador yang ikut ke Paris, seperti Babe Cabiita, Marshel Widianto, Magdalena, Nadia Alaydrus, Sarwendah, Eca Prasetya, Ririe Fairus dan masih banyak lagi.

 

Wajah

Sarwendah bersama Gilang Widya Pramana dan Shandy Purnamasari di Paris
Sarwendah bersama Gilang Widya Pramana dan Shandy Purnamasari di Paris

Muncul juga wajah-wajah Brand Ambassador MS Glow yang lain seperti Raffi Ahmad, Nagita Slavina, Lesti Kejora dan Rizky Billar.

"Semalam kita mengunjungi tempat-tempat ikonis di Kota Paris, lalu kita banjiri lokasi-lokasi tersebut dengan video mapping MS Glow. Tentu, hal ini menjadi pusat perhatian para pengunjung di tempat- tempat tersebut. Hal ini adalah salah satu upaya kita mengenalkan produk Indonesia di mata dunia. Ini baru langkah pertama #msglowtakeoverparis. Tunggu kejutan-kejutan berikutnya yang kita lakukan untuk menguasai Paris," tulis Gilang Widya Pramana pada caption akun Instagramnya, Rabu (2/3).

 

Batik

Marshel Widianto pergi ke Paris untuk menyaksikan Paris Fashion Week.
Marshel Widianto pergi ke Paris untuk menyaksikan Paris Fashion Week. (instagram.com/marshel_widianto)

Selain itu, para artis dan publik figur kompak memakai batik yang dibawa dari Indonesia untuk menunggu momen wajahnya muncul di gedung-gedung bersejarah kota Paris.

"Kita lagi ada di Galleries Lafayatte Kota Paris, pusatnya brand-brand ternama. Liat tuh. Liat liatliat!”, teriak Babe sambil menunjuk wajahnya bersama wajah Marshel Widianto muncul di Galleries Lafayatte. Kemudian terdengar suara teriakan Marshel sambil terharu.

“Muka gua ada di siniiii (Paris)," tulis Marshel.

 

Bukan Kali Pertama

Ini bukan pertama kalinya wajah Babe dan Marshel muncul di luar negeri. Pada 2021 lalu, wajah mereka terpampang di Times Square, New York City, Amerika Serikat.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya