Kebiasaan Ibadah Fuji di Tanah Suci Bikin Thariq Halilintar Malu pada Diri Sendiri

Thariq Halilintar ungkap kebiasaan Fuji saat umrah.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 29 Mar 2022, 11:00 WIB
Diterbitkan 29 Mar 2022, 11:00 WIB
Fuji Umroh di Tanah Suci
Thariq Halilintar ungkap kebiasaan Fuji saat umrah. (Sumber: Instagram/fuji_an)

Liputan6.com, Jakarta Fuji dan Thariq Halilintar telah kembali ke Tanah Air setelah kurang lebih 10 hari umrah di Tanah Suci. Sesampainya di Indonesia, dia bercerita mengenai pengalamannya.

Thariq Halilintar mengungkap kebiasaan Fuji saat beribadah di Tanah Suci. Adik almarhum Bibi Andriansyah ini disebut sangat rajin ibadah.

"Dia bangun pagi itu paling cepat dari yang lain. Kalau aku belum bangun tahajud ditelepon sama dia, 'Bangun, bangun, sebentar lagi sudah bangun Subuh'," tutur adik ipar Vanessa Angel dikutip dari YouTube Seleb Oncam News, Selasa (29/3/2022).

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Ke Masjid Sendiri

[Fimela] Fuji Berhijab
Fuji Berhijab (Instagram/fuji_an)

Kebiasaan Fuji yang sangat getol beribadah membuat Thariq Halilintar minder. Dia malu pada diri sendiri "Terus malu aja, tiba-tiba dia sudah nyelonong sendiri ke masjid," ucap adik Atta Halilintar tersebut.


Doa

Fuji juga belajar tentang banyak hal selama umrah, termasuk cara bersikap lebih baik sebagai seorang muslimah. Fadly kakak Fuji pun mendoakan dang adik.

"Mudah-mudahan jadi personal yang lebih baik lagi," tuturnya.


Merinding

Sementara itu, hati Fuji terus bergetar saat tiba di Tanah Suci. Dia juga sedih saat mengingat mendiang Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah.

"Dari hari pertama datang ke Mekah itu sudah merinding sih. Setiap hari keingat," tutupnya.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya