Dakota Johnson dan Chris Martin Dikabarkan Putus, Ternyata Begini Kondisi Sebenarnya

Perwakilan Chris Martin dan Dakota Johnson mengatakan bahwa kabar keduanya putus hanya isapan jempol belaka.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 19 Agu 2024, 07:00 WIB
Diterbitkan 19 Agu 2024, 07:00 WIB
Aksi Chris Martin Saat Coldplay Meriahkan Panggung Rock in Rio 2022
Vokalis dari band rock Inggris Coldplay, Chris Martin tampil pada festival musik Rock in Rio di Rio de Janeiro, Brasil, Minggu (11/9/2022). Coldplay memukau penonton yang emosional di Rock in Rio 2022. (AP Photo/Bruna Prado)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Vokalis Coldplay, Chris Martin, belum lama ini dikabarkan baru saja putus dari sang kekasih, aktris film Fifty Shades of Grey, Dakota Johnson. Padahal, keduanya diketahui sudah tujuh tahun bertunangan. Kabar burung ini pun menuai reaksi pihak manajemen.

Melansir foxnews.com, perwakilan Chris Martin dan Dakota Johnson mengatakan bahwa kabar tersebut hanya isapan jempol belaka. Kedua artis ini sama sekali tak memutuskan untuk saling mengakhiri hubungan asmara mereka.

"Kabar tersebut tidaklah benar. Mereka masih berbahagia bersama-sama," ucap perwakilan dari pihak Dakota Johnson, dikutip Minggu (18/8/2024).

Sementara itu, selama ini Chris Martin dan Dakota Johnson yang selalu menjaga privasi hubungan asmara mereka kedapatan sedang bersama-sama di konser Glastonbury Festival yang digelar di Inggris pada Juni 2024 lalu.

 

Dakota Johnsoon Masih Dukung Chris Martin

Hubungan Asmara

Bahkan, Dakota Johnson disebut bahwa kala itu ia datang untuk mendukung Chris Martin yang tampil bersama Coldplay, melansir People.

Di tengah-tengah band yang digawangi Chris Martin itu jadi bintang utamanya, seorang sumber menyampaikan kepada People bahwa hubungan sang musisi dan aktris baik-baik saja.

 

Sempat Ada Pasang Surut

[Bintang] Chris  Martin
Bahkan Jay Z menyarankan untuk tak melewatkan penampilan Chris Martin yang tentunya bersama grup band Coldplay nya. Menurut Jay Z hal itu akan merugikan jika sampai terlewatkan. (AFP/Geoffroy Van Der Hasselt)... Selengkapnya

"Mereka mengalami pasang surut, tetapi sekarang mereka sudah pasti kembali bersama," ujar seorang sumber kepada People kala itu.

Selain itu, sumber yang sama juga menyampaikan bahwa pasangan Dakota Johnson dan Chris Martin sudah memiliki ikatan yang selalu kuat.

Pasangan Dakota Johnson dan Chris Martin memulai hubungan asmara diam-diam sejak lama dan pertama kali ketahuan publik sejak tahun 2017.

Setelahnya, kedua insan ini sempat diterpa rumor bertunangan pada tahun 2020. Sejak saat itu Chris Martin dan Dakota Johnson keram menjadi sepasang kekasih.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya