Konser Raya 3 Dekade HUT, Dewi Perssik Soroti Kesuksesan Indosiar Lahirkan Talenta Dangdut

Dewi Perssik bersyukur atas kepercayaan yang diberikan untuk menjadi bagian dari perjalanan Indosiar.

oleh M Altaf Jauhar diperbarui 11 Jan 2025, 18:00 WIB
Diterbitkan 11 Jan 2025, 18:00 WIB
Dewi Perssik. (M Altaf Jauhar/ Liputan6.com)
Dewi Perssik bersyukur atas kepercayaan yang diberikan untuk menjadi bagian dari perjalanan Indosiar. (M Altaf Jauhar/ Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta Dewi Perssik bangga menjadi bagian dari "Konser Raya 3 Dekade HUT Indosiar Luar Biasa" pada hari pertama. Menurut Dewi, Indosiar telah melalui perjalanan panjang sebagai salah satu stasiun televisi nasional, dalam memberikan tontonan yang baik serta menghibur untuk masyarakat Indonesia.

Dewi Perssik menyoroti kesuksesan Indosiar melahirkan talenta baru di industri musik, lewat program ajang pencarian bakat yang dihadirkan. Salah satunya "Dangdut Academy", yang selalu sukses menyita perhatian banyak orang.

"Dalam usia 30 tahun ini Indosiar telah menjalani banyak pengalaman dan makan garamnya di industri pertelevisian. Ini bukan lagi usia yang muda, tapi usia yang sudah dewasa," ujar Dewi Perssik di Studio Emtek City, Daan Mogot, Jakarta Barat, Jumat (10/1/2025).

"Salah satunya mereka yang punya potensi luar biasa di bidang nyanyi dan ajang-ajang pencarian bakat, acaranya sukses banget, ratingnya keren banget. Makanya kalau bisa cari dangdut ya di Indosiar, gitu loh, karena memang di sinilah tempatnya," Dewi Perssik menambahkan.

Dewi bersyukur atas kepercayaan yang diberikan untuk menjadi bagian dari perjalanan Indosiar. Ia secara pribadi hanya dapat berdoa dan terus mendukung.

"Jadi usia 30 itu, sudah banyak pengalamannya. Jadi kalau aku pribadi hanya mensupport dan mendoakan. Mudah-mudahan Indosiar itu tetap selalu mencintai Dewi Perssik, sehingga aku selalu dipercaya untuk mengisi acara-acara besar, gitu," kata dia.

Semoga Selalu Luar Biasa

Dewi Perssik. (M Altaf Jauhar/ Liputan6.com)
Dewi Perssik. (M Altaf Jauhar/ Liputan6.com)

Dalam kesempatan sama, Dewi memberikan ucapan selamat ulang tahun untuk Indosiar yang ke-30. Ia berharap Indosiar akan terus berkembang di industri pertelevisian Indonesia.

"Selamat ulang tahun 3 dekade, 30 tahun buat Indosiar. Semoga selalu luar biasa dan selalu menghadirkan acara-acara besar yang mengundang Dewi Perssik," ucapnya.

Tiga Hari Berturut-turut

Kemeriahan "Konser Raya 3 Dekade HUT Indosiar Luar Biasa" tak terhenti di situ. Pasalnya, program spesial ini digelar tiga hari berturut-turut dari tanggal 10-12 Januari 2025.

Sederet artis papan atas turut terlibat di acara ini. Selain Dewi Perssik, Konser Raya 3 Dekade HUT Indosiar Luar Biasa" turut dimeriahkan oleh penampilan Iwan Fals, Magic 5, Yovie & Nuno, Setia Band, dan masih banyak lagi lainnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya