Liputan6.com, Surabaya - Pelatih Persebaya Surabaya Josep Gombau meminta anak-anak asuhnya mewaspadai kekuatan Dewa United ketika kedua tim bertemu pada pekan ke-14 BRI Liga 1 Indonesia di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Sabtu (30/9/2023).Â
Gombau menilai Dewa United memiliki ambisi untuk bangkit setelah pada tiga pertandingan terakhirnya gagal meraih kemenangan.Â
Baca Juga
"Setiap pertandingan berbeda dan sangat penting, kami respek pada Dewa United, mereka memang sedang dalam situasi kurang baik, tapi bagi saya Dewa United tim kuat, jadi kami sangat berkonsentrasi untuk bisa menang," ungkap Gombau, Sabtu.Â
Advertisement
"Tentu akan menjadi laga yang tidak mudah karena Dewa pasti melakukan persiapan maksimal untuk mengalahkan kami," sambungnya.Â
Pelatih asal Spanyol itu menambahkan, dirinya berambisi untuk kembali mempersembahkan kemenangan bersama Persebaya Surabaya. Selain itu, dirinya juga menjelaskan kondisi timnya sangat baik setelah pada pekan sebelumnya mampu mengalahkan Arema FC dengan skor 3-1 di kandang.
Gombau melanjutkan dalam sepekan terakhir para pemain telah menjalankan apa yang dirinya inginkan.Â
"Minggu ini kami berlatih sangat baik dan keras, saya berharap tim bisa mendapat hasil yang baik. Ini pertandingan penting buat kami, pertandingan yang bisa mengangkat tim ini lebih baik," tegas Gombau.Â
Persebaya Surabaya harus kehilangan empat pemain karena berbagai faktor yaitu Song Ui-young, Ernando Ari, George Brown serta Aditya Arya. Meskipun begitu, Persebaya memiliki catatan baik ketika menghadapi Dewa United pada musim lalu yaitu mampu mengamankan kemenangan pada dua pertemuan dengan skor 2-1 dan 3-0.
Dewa United Usung Misi Bangkit
Pemain Dewa United Risto Mitrevski menegaskan timnya mengusung misi bangkit ketika menjamu Persebaya Surabaya.
Mitrevski mengatakan Dewa United wajib berbenah setelah hasil yang ditorehkan timnya pada beberapa pertandingan terakhir.Â
Diketahui Dewa United pada tiga pertandingan terakhirnya gagal menorehkan kemenangan dengan hanya mencatatkan dua hasil imbang serta menelan satu kekalahan.Â
"Kami sudah melakukan yang terbaik saat latihan. Hal tersebut bisa kami perlihatkan di awal musim bagaimana tim ini bermain," ungkap Mitrevski.
"Tapi saat ini kami harus mengubah sesuatu. Pemain asing dan lokal harus bersatu untuk bisa bangkit," sambungnya.Â
Pemain asal Makedonia Utara itu melanjutkan, seluruh pemain Dewa United wajib memberikan segalanya pada pertandingan ini agar bisa mengamankan tiga poin.Â
"Kami harus memberikan lebih dari 100% di pertandingan besok (hari ini). Tidak ada pilihan lain untuk kami selain menang.
Saat ini Dewa United berada di peringkat ke-13 klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan raihan 17 poin dari 13 pertandingan, terpaut empat poin dari Persebaya Surabaya di posisi kedelapan.Â
Advertisement