Program Penilaian
Asesmen Nasional Berbasis Komputer atau ANBK, adalah program penilaian terhadap mutu setiap sekolah, madrasah, dan program kesetaraan pada jenjang pendidikan dasar hingga menengah. Dilansir dari situs resmi Kemendikbud.go.id, mutu satuan pendidikan ini dinilai berdasarkan hasil belajar siswa dari beberapa aspek yaitu literasi, numerasi dan karakter.
ANBK adalah program penilaian mutu sekolah, yang dilakukan secara online atau semi online. ANBK online digelar melalui akses internet, yang stabil menggunakan komputer proctor untuk membuka token.
Untuk ANBK semi online, maka komputer yang digunakan tidak membutuhkan internet langsung, namun akan terhubung dengan komputer proctor yang memiliki akses internet.
Asesmen Nasional sangat berbeda dengan Ujian Nasional, hal tersebut terlihat langsung dalam praktek yang dilakukan. Ujian Nasional hanya fokus pada penilaian aspek kognitif siswa. Sementara, Asesmen Nasional sifat penilaiannya menyeluruh, baik kognitif maupun non-kognitif. Bahkan hingga ke kualitas lingkungan belajar yang dimiliki setiap sekolah.
Tujuan Asesmen Nasional
ANBK bertujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan, berdasarkan informasi akurat di setiap sekolah untuk memperbaiki kualitas belajar-mengajar, yang pada gilirannya akan meningkatkan hasil belajar murid.
Hasil dari Asesmen Nasional nantinya, berupa informasi yang dapat dipakai untuk memantau perkembangan mutu pendidikan dari waktu ke waktu. Termasuk juga mengidentifikasi kesenjangan antar bagian di dalam sistem pendidikan.
Misalnya, adanya kesenjangan antarkelompok sosial ekonomi dalam satuan pendidikan, kesenjangan antara satuan pendidikan negeri dan swasta di suatu wilayah, kesenjangan antardaerah, atau pun kesenjangan antarkelompok berdasarkan atribut tertentu.
Tak hanya itu, menurut penjelasan anbk.kemendikbud.go.id bahwa tujuan ANBK, adalah mengembalikan tujuan utama satuan pendidikan, yakni pengembangan kompetensi dan karakter murid. Asesmen Nasional juga memberi gambaran tentang karakteristik esensial sebuah satuan pendidikan yang efektif untuk mencapai tujuan utama tersebut.
Dengan adanya Asesmen Nasional ini diharapkan dapat mendorong satuan pendidikan dan Dinas Pendidikan untuk memfokuskan sumber daya pada perbaikan mutu pembelajaran. Sekian penjelasan tentang apa itu ANBK mulai dari pengertian, tujuan hingga perbedaannya dengan ujian nasional.

Berita Terbaru
Prabowo: Pemberian Bonus Hari Raya untuk Ojol Pertimbangkan Keaktifan Pekerja
Pemerintah Siapkan 164.268 Personel Gabungan Amankan Mudik Lebaran 2025
Menaker Lantik Pejabat Tinggi Madya, Ini Daftarnya
VIDEO: KPK Tetapkan Sekjen DPR Indra Iskandar Tersangka Dugaan Korupsi Rumah Jabatan
Cuaca Ekstrem, Satu Keluarga Nyaris Jadi Korban Pohon Tumbang di Jalur Manado – Tomohon
7 Potret Rae Asakura ‘Rae Lil Black’ Masuk Islam, Sudah Salat dan Puasa Perdana
Cara Mengecilkan Perut dalam 2 Hari dengan Efektif, Begini Tipsnya!
RSUD Abdul Moeloek Sebut Penyebab Wafatnya Bupati Ali Rahman karena Kelelahan
Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polres Metro Tangerang Kota Dirikan 23 Pos Pantau
VIDEO: Nyamar Jadi Tukang Parkir, 4 Orang Sukses Lakukan Aksi Pencopetan di Masjid Istiqlal
Jejak Brilian Hideo Kojima: Dari Metal Gear hingga Death Stranding 2
350 Caption untuk Adik Perempuan yang Menyentuh Hati