Dwi Sasono (30 Maret 1980) merupakan aktor Indonesia yang lahir di Surabaya. Keahliannya dalam seni peran membuat Dwi Sasono mendapatkan pengakuan di dunia hiburan. Namanya besar berkat perannya dalam film garapan Rudi Soedjarwo, Mendadak Dangdut (2006). Melihat aktingnya, Rudi kembali memakai Dwi dalam beberapa filmnya seperti Pocong 2 (2006), Mengejar Mas Mas (2007), dan Otomatis Romantis (2008). Sampai tahun 2016, bisa dikatakan Dwi Sasono tidak pernah absen dalam bermain peran di film layar lebar. Menikah tahun 2007, Dwi Sasono adalah suami dari salah satu personil B3 (dulu dikenal dengan nama AB Three), Widi Mulia. Saat ini Dwi sudah dikaruniai tiga orang anak bernama Dru Prawiro Sasono, Widuri Putri Sason, Den Bagus Satrio Sasono. Wajah Dwi Sasono sekarang akrab kita lihat dalam serial tv komedi, "Tetangga Masa Gitu?", bersama Sophia Latjuba, Deva Mahedra dan Chelsea Islan.
Sulitnya Dwi Sasono Jadi Penyandang Autis
Dwi Sasono menunjukkan kemampuannya sebagai aktor serba bisa. Di film terbarunya yang berjudul Malaikat Kecil, ia sukses memainkan peran sebagai penyandang autisme.
"Di film ini saya berperan sebagai Budiman. Dia penyandang autis yang punya istri dan keluarga, tapi hidupnya sangat sederhana," ucap Dwi Sasono, saat ditemui di XXI Epicentrum Walk, Jakarta Selatan, Selasa (6/10/2015) malam.
Lucunya Foto Dwi Sasono-Widi Sekeluarga Tidur Satu Ranjang
Keluarga adalah segalanya bagi pasangan Dwi Sasono dan Widi Mulia. Mereka menikmati kemesraan ini bersama tiga orang anaknya. Hari ini pun demikian, Sabtu (20/6/2015) adalah hari yang sempurna untuk berkumpul.
"Sabtu yang indah," begitu keterangan foto yang ditulis bintang Tetangga Masa Gitu tersebut di akun Instagramnya. Ia mengunggah foto satu keluarganya sedang tidur seranjang. Dwi Sasono, Widi, dan ketiga anaknya itu terbaring di sebelahnya.
Berita Terbaru
Saat Pekerja Migran Indonesia di Hong Kong Diberdayakan Lewat Kelas kecantikan
VIDEO: Bongkar Tiga Situs Judol, Polri Sita Aset Rp61 Miliar Lebih
Arti Kedutan: Mitos, Fakta, dan Penjelasan Ilmiah
AHY Ungkap Rencana Peninjauan Kembali Proyek di IKN
Pacu Inovasi, Intip Gebrakan Hilirisasi Bukit Asam untuk Ketahanan Energi
Pahami Arti Minal Aidin Wal Faidzin: Begini Penggunaan yang Tepat
Cerita Miris, Induk Anjing Bawa Anaknya yang Sakit ke Klinik Kesehatan di Turki
5 Cara Ampuh Memanjangkan Rambut dengan Cepat dan Alami
7 Potret Maternity Shoot Kiky Saputri, Pose Kocak Adu Perut dengan Suami
JCC Senayan Tak Bisa Gelar Pameran, Ada Apa?
VIDEO: Polemik Pagar Laut di Tangerang, Prabowo Panggil Menteri dan Wamen ke Istana
Resep Ayam Balado Sederhana yang Lezat dan Menggugah Selera