Liputan6.com, Jakarta Jika Anda kehilangan ponsel Android di suatu tempat, cara termudah untuk menemukannya adalah dengan menggunakan aplikasi Android Device Manager.
Mengutip laman Cnet, Senin (9/6/2014), dari web browser atau perangkat Android milik teman, Anda dapat mengontrol ponsel yang hilang, menguncinya sambil mengubah password baru, atau menghapus data yang ada di dalam ponsel.
Maka dari itu Anda harus menggunakan kode cadangan untuk login dan melakukan dua kali verifikasi. Setelah Anda memiliki kode cadangan, berikut adalah cara untuk menemukan perangkat Anda.
Langkah pertama yang perlu dilakukan adalah dengan menggunakan aplikasi Android Device Manager atau instal aplikasi tersebut di ponsel Android teman Anda (jika Anda tidak memiliki ponsel Android lain). Kemudian pilih Guest.
Selanjutnya, buka Gmail dan cantumkan password yang biasa Anda gunakan. Pada kotak verifikasi kedua, masukkanlah satu kode cadangan. Dengan catatan, setiap kode hanya dapat digunakan satu kali. Jika Anda membuat kode baru, kode sebelumnya harus dinonaktifkan.
Lalu, pilih tipe perangkat Anda yang hilang dan kemudian pilih tindakan yang diperlukan untuk menemukan ponsel Android Anda. Misalnya seperti tekan ikon Ring, Lock atau Erase. Setelah selesai, tekan Sign Out di bagian kanan atas layar.
Ponsel Android Anda Hilang? Ikuti Tips Ini
Dengan beberapa tips sederhana berikut ini ponsel Android Anda yang hilang kemungkinan besar bisa ditemukan kembali.
diperbarui 09 Jun 2014, 09:18 WIBDiterbitkan 09 Jun 2014, 09:18 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Mary Jane Masih di Lapas, Ini Kata Dirjen Pemasyarakatan
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Minggu 24 November 2024
Kebiasaan Muluk, Makan Menggunakan Tangan yang Sarat Filosofi dan Manfaat
Komnas HAM Minta Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar Diusut Tuntas
Paris Hilton Sesumbar Punya Kulit Glowing Tanpa Botox atau Oplas, Apa Rahasianya?
Sosok AKP Dadang Iskandar, Terduga Pelaku yang Tembak Mati AKP Ryanto Ulil
Isyarat Mbah Moen Jelang Wafat, 'di Makkah Sampai Tanggal 5', Karomah Wali
Prabowo Kembali ke Tanah Air, Ini Hasil Kesepakatan Bilateral dengan MBZ di Abu Dhabi
Museum Bajra Sandhi, Monumen Perjuangan yang Sarat Filosofi Hindu Bali
Banjir Bandang Terjang 3 Desa di Tapanuli Selatan, 2 Orang Meninggal Dunia
Hidup Ruwet Banyak Masalah? Amalkan Wirid Singkat Ijazah Habib Novel Ini
Pembanguan Sekolah Terdampak Gempa Garut 5.0 Gunakan Bata Plastik Daur Ulang