Liputan6.com, Jakarta - Smartwatch LG, G Watch, akan segera mendapatkan suksesor. Pasalnya, vendor asal Korea Selatan itu dikabarkan telah siap memperkenalkan smartwatch generasi kedua yang akan bersaing dengan iWatch milik Apple.
Berita LG G Watch ini dilaporkan oleh situs The Korean Times yang mengklaim mendapatkan informasi dari sumber dalam LG. Sumber itu mengatakan bahwa LG akan memperkenalkan G Watch 2 pada September dalam acara IFA 2014 di Berlin, Jerman.
"LG Electronics sedang bekerja untuk memperkenalkan smartwatch baru bersamaan dengan platform wearable Google. IFA kemungkinan akan menjadi tempat untuk melihat smartwatch tersebut," ungkap sumber resmi dari LG tersebut, seperti dilansir Softpedia, Rabu (20/8/2014).
Perwakilan LG itu juga mengatakan bahwa perangkat wearable tersebut akan menggunakan layar OLED. Sayangnya sumber tidak mengatakan apakah G Watch 2 akan menjadi tontonan publik di IFA 2014 atau hanya untuk klien dan undangan VIP.
Adapun rencana peluncuran smartwatch terbaru LG ini, dikaitkan dengan perangkat wearable lain yang juga akan segera diperkenalkan yaitu iWatch. Smartwatch Apple ini diperkirakan akan merevolusi dunia smartwatch.
Di luar kehadiran iWatch, masih ada sejumlah produk lain yang harus menjadi perhatian LG. Smartwatch Moto 360 akan memulai debut di pasar pada September, sehingga LG dinilai harus berusaha untuk menjaga perhatian para penggemar agar tetap fokus pada produknya.
LG Siapkan Pesaing iWatch, G Watch 2
LG dikabarkan siap memperkenalkan smartwatch generasi kedua yang akan bersaing dengan iWatch milik Apple.
Diperbarui 20 Agu 2014, 12:17 WIBDiterbitkan 20 Agu 2014, 12:17 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pemakaman Paus Fransiskus: Sederhana, Namun Bermakna di Basilika Santa Maria Maggiore
Peringati Hari Bumi, Jakarta Gelap Satu Jam pada 26 April 2025
VIDEO: Hilang 5 Hari, Pendaki Gunung Merbabu Ditemukan Meninggal Dunia
Jangan Pernah Benci Diri Sendiri, Tubuhmu Adalah Kendaraan Menuju Allah Kata Gus Baha
Gunung Semeru Enam Kali Erupsi, Tinggi Letusan Hingga 800 Meter
Potret Iring-iringan Jenazah Paus Fransiskus Menuju Basilika Santa Maria Maggiore
Etenia Croft Rilis Lagu Gapai Bintang, Lirik Lagunya Ungkap Semangat Meraih Mimpi
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang Baru, Diklaim Punya Senjata Terhebat
Hasil MotoGP Spanyol 2025: Fabio Quartararo Blunder, Marc Marquez Juara Sprint Race
Mentan Minta Polisi Segera Tangkap Oknum Penjual Sapi Hibah di Karanganyar
VIDEO: Motif Pembunuh Jasad dalam Karung di Daan Mogot, Pelaku Tersinggung Ucapan Korban
Indonesia Gandeng Palestina hingga Jepang Genjot Sektor Pertanian