Liputan6.com, Jakarta - PT MNC Tencent melalui layanan WeChat miliknya menjalin kerjasama dengan operator Tanah Air, PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel) guna memberikan nilai tambah bagi para pelanggan. Melalui kerjasama ini, keduanya memberikan data internet gratis hingga 120 MB setiap bulan.
Bonus data dari program bernama 'Semua Gratis' ini bisa digunakan untuk browsing, akses aplikasi, atau mengunduh apa pun. Untuk bisa menikmati bonus data 120 MB setiap bulan, pengguna WeChat cukup mengirimkan satu stiker apa saja ke teman setiap hari dan kemudian mereka akan mendapatkan kuota data sebesar 4 MB.
Sebagai catatan, bonus data yang terkumpul hanya berlaku selama 2 hari atau 48 jam dari saat bonus terakhir diberikan. Program ini berlangsung mulai dari 8 September hingga 7 Desember 2014. Selain itu, program WeChat gratis ini tidak berlaku untuk fitur share location ataupun akses layanan fitur tambahan dari pihak ketiga.
Chief Executive Officer (CEO) PT MNC Tencent, Reino Barack, berharap kerjasama dengan Telkomsel dapat membuat fitur-fitur WeChat lebih dikenal, bukan hanya stiker saja.
"Program ini sekaligus untuk menunjukkan konsistensi kami dalam memberikan pengalaman komunikasi yang nyaman dan menyenangkan kepada pengguna di era mobile data," tutur Reino di Kuningan City, Jakarta, Kamis (18/9/2014).
Ditambahkan Direktur Planning & Transformation Telkomsel, Edward Ying, kerjasama Telkomsel sebagai mobile operator dengan WeChat yang juga merupakan aplikasi mobile dapat mendongkrak pertumbuhan layanannya terutama data. Terlebih lagi, sambungnya, masyarakat Indonesia juga gemar berkomunikasi menggunakan aplikasi pesan seperti WeChat.
"WeChat adalah ikon yang kuat dan memiliki pengguna yang cukup banyak, terutama dari kalangan anak muda. Ini sesuai dengan salah satu target kami yaitu anak muda yang suka chatting," jelas Edward.
Lebih lanjut dengan mengusung stiker sebagai syarat untuk program ini, WeChat pun menambah jajaran stikernya dengan menggaet empat artis Tanah Air yaitu Luna Maya, Zaskia Gotik, Bastian Steel, dan Julia Perez. Selain itu juga terdapat stiker animasi serial BIMA Satria Garuda. Semuanya hadir dalam balutan desain grafis yang dibuat oleh desainer Indonesia.
Stiker animasi ini sudah tersedia secara gratis di galeri Sticker WeChat bagi para pengguna perangkat berbasis sistem operasi (OS) Android dan iOS.Â
WeChat dan Telkomsel Bagi-bagi Internet Gratis 120 MB
WeChat dan Telkomsel memberikan data internet gratis hingga 120 MB setiap bulan untuk browsing, akses aplikasi, atau mengunduh apa pun.
Diperbarui 18 Sep 2014, 15:29 WIBDiterbitkan 18 Sep 2014, 15:29 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Google Dinyatakan Monopoli Ilegal di Pasar Iklan Digital, Terancam Dipaksa Jual Bisnis
Hamas Tolak Usulan Gencatan Senjata Terbaru Israel Via Pesan Tertulis, Ini Isinya
Macet Horor Berjam-jam di Tanjung Priok, Pelindo Pastikan Bukan karena Sistem Eror
7 Potret Febby Rastanty ke Thailand, Jadi Anak Senja di Kuil Wat Arun
Bacaan Doa Sholat Dhuha Menurut NU dan Muhammadiyah, Lengkap dengan Terjemahannya
Sisi Gelap Sirkus, Momen Tragis Hewan Serang Pekerja Sirkus Ini Bikin Pilu
Saksikan FTV Kisah Nyata Siang Spesial di Indosiar, Jumat 18 April Via Live Streaming Pukul 12.00 WIB
Ahli di Persidangan Buktikan Bukalapak Punya Dasar Hukum Kuat Ajukan PKPU Harmas
Memperingati Jumat Agung, Umat Katolik Gelar Teatrikal Tablo Jalan Salib
5 Fakta Terbaru Nico Williams, Pemain Kunci Athletic Bilbao yang Punya Masa Depan Cerah
Wanita yang Kehilangan Sepeda di Stasiun MRT Dapat Hadiah Sepeda Gratis dari Komunitas
3 Fakta Terbaru Harry Maguire, Pahlawan MU yang Tengah Jadi Sorotan