Liputan6.com, Jakarta - Tindakan menyisipkan iklan yang dilakukan oleh duo operator seluler di Indonesia, yakni PT Telkomsel dan PT XL Axiata Tbk, masih mendapat penolakan keras dari berbagai pihak. Bahkan, kedua perusahaan itu dinilai tidak memiliki sikap tanggung jawab.
Hal tersebut diungkap, Danny Wirianto selaku Ketua Pengembangan Digital Advertising Persatuan Perusahaan Periklanan Indonesia (P3I) di acara konferensi pers penolakan intrusive ads oleh operator di Hotel Grand Kemang, Jakarta, Rabu (24/9/2014).
"Kita tidak akan pasang iklan pada perusahaan yang tidak bertanggung jawab. Dengan mereka tidak muncul sendiri berarti memperlihatkan bahwa mereka tidak bertanggung jawab," ungkap Danny.
Danny menerangkan bahwa seharusnya operator bertindak sesuai dengan kapasitasnya sebagai penyedia layanan telekomunikasi. "Kalau mau ngurusin iklan maka mereka harusnya bikin agensi periklanan juga supaya lebih bertanggung jawab," ungkapnya.
Lebih lanjut, Danny menyebutkan penolakan yang dilakukan asosiasinya tak lain karena melihat intrusive ads XL dan Telkomsel melanggar Etika Pariwara Indonesia dan harus dihentikan.
"Kalau mereka bikin agensi periklanan kan lebih jelas posisinya. Mereka bisa lebih bertanggung jawab dengan iklan yang dipasangnya tanpa berlindung di balik situs yang ditempel iklannya," tandas Danny.
Iklan Sisipan Operator Dinilai Langgar Etika Pariwara
Iklan mengganggu (intrusive ads) yang disisipkan XL dan Telkomsel di situs-situs melanggar Etika Pariwara Indonesia dan harus dihentikan.
Diperbarui 24 Sep 2014, 18:12 WIBDiterbitkan 24 Sep 2014, 18:12 WIB
Semakin kencang suara yang dihasilkan, maka akan semakin cepat proses pengisian baterei ponsel Anda.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
5 Pencetak Gol Liga Inggris Terbanyak Sepanjang Masa: Termasuk Legenda Manchester United Wayne Rooney
Jadwal IBL 2025 Pada Pekan 2 Ramadan
Penemuan 2 Spesies Baru Kumbang Kura-Kura Endemik Sulawesi
Menhub Dudy Tegaskan Keselamatan Pemudik Jadi Prioritas Utama dalam Angkutan Lebaran 2025
Hasil Liga Inggris: Chelsea Susah Payah Kalahkan Leicester, Tottenham Hampir Dipermalukan Bournemouth
Polisi Sebut Jasad Ibu-Anak yang Ditemukan dalam Toren di Tambora Terluka di Bagian Kepala
Tren Belanja Ramadan 2025: Indonesia Catat Pengeluaran Tertinggi
Kapan Malam Lailatul Qadar 2025, Berikut Prediksi dan Keutamaannya
Dapatkan Link Live Streaming Liga Inggris Manchester United vs Arsenal di Vidio, Kick-off Sebentar Lagi
Hasil BRI Liga 1: Main 9 Pemain, Persija Dilumat Arema FC
Babak Baru Dugaan Penguasaan Lahan Ilegal di Ijen
5 Resep Mudah Bikin Aneka Minuman Berbahan Cincau Hijau, Bikin Tubuh Makin Sehat di Bulan Ramadan