Tagar #SaveCeuPopong Riuh di Linimasa Twitter

Keberanian Popong Otje Djundjunan yang sabar memimpin sidang rusuh tersebut mencuri perhatian masyarakat Twitterland.

oleh Denny Mahardy diperbarui 02 Okt 2014, 14:49 WIB
Diterbitkan 02 Okt 2014, 14:49 WIB
Drama `Kehilangan Palu` di DPR, #SaveCeuPopong Mendunia
Ceu Popong dari Fraksi Partai Golkar menjadi bahan perbincangan di social media setelah memimpin sidang paripurna perdana DPR periode 2014-2019.

Liputan6.com, Jakarta - Kerusuhan di sidang paripurna perdana anggota dewan perwakilan rakyat (DPR) untuk menentukan jajaran petingginya ramai dibicarakan. Keberanian Popong Otje Djundjunan selaku anggota DPR tertua yang dengan sabar memimpin sidang rusuh tersebut mencuri perhatian masyarakat Twitterland.

Berbagai kicauan merespon keberanian dan kesabaran nenek berusia 76 tahun dari Partai Golkar itu diutarakan para pengguna sosial media. Bahkan, kalimat bertagar #SaveCeuPopong menduduki trending topic di Twitter wilayah Indonesia.

"inspiring woman #SaveCeuPopong two thumb up for her," tulis Bintang Helen melalui ‏@BintangHellen menunjukkan respeknya kepada politisi senior tersebut.

"Ikhlas.. Bisa menahan amarah.. 76 tahun tetap semangat.. salut.. ni jadi contoh Bangsa.. #SaveCeuPopong," kicau Ivan Rivky Kabira melalui akun ‏@IvanRivkyKabira.

Tak hanya pujian, celetukan bercandaan menilai keunikan yang ditunjukkan Ceu Popong dengan gaya bahasa sunda yang khas ikut jadi bahan pembicaraan. Ceu Popong memang kerap berbahasa sunda ketika berbicara bahkan ketika memimpin sidang paripurna.

"#SaveCeuPopong *CiumTangan*"@ridwankamil: Hidup Ceu Popong. tegas dan bodor.," tulis decky jovida lewat akun Twitter ‏@decky_jov menanggapi kicauan Walikota Bandung, Ridwan Kamil soal Ceu Popong.

"Gedung DPR hampir runtuh, untung palu sidangnya gak dikasih 😆 #saveCeuPopong *Joke," seloroh Jusman Dalle lewat kicauan di akun Twitter ‏@JusDalle.

Nama Ceu Popong langsung melejit karena keberanian dan kesabarannya ketika memimpin sidang paripurna perdana DPR periode 2014-2019. Celetukan 'kamana paluna euweuh' saat ingin menenangkan kondisi sidang yang rusuh jadi momen lucu yang menarik simpatik.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya