Liputan6.com, Australia - Bumi saat ini dirasa makin sempit karena tercatat telah dihuni hampir 7 miliar orang. Maka tak heran jika banyak sampah rumah tangga yang kian menumpuk di bumi.
Tempat pembuangan sampah pun semakin lama makin sesak dan hampir tidak bisa menampung limbah rumah tangga. Bahkan banyak sampah yang berserakan mengorbit di sekitar bumi. Lalu bagaimana dengan sampah yang ada di luar angkasa, seperti satelit tua dan roket yang sudah tidak terpakai?
Apakah sampah antariksa itu akan dibuang ke bumi? Untuk mengatasi permasalahan ini sebuah perusahaan Australia bernama Electro Optic Systems (EOS), tengah berusaha meledakan sejumlah sampah atau puing-puing antariksa menggunakan laser.
Bila dibiarkan, limbah antariksa itu akan menjadi benda-benda yang sangat berbahaya. EOS memprediksi akan ada sekitar 20.000 objek dalam orbit yang kira-kira seukuran bola sepakbola atau lebih.
Di sisi lain juga banyak serpihan-serpihan yang jauh lebih kecil dan menurut EOS, itu juga patut diwaspadai. Demikian seperti dikutip dari laman Ubergizmo, Jumat (7/11/2014).
Teknologi laser yang digunakan untuk pemusnahan sampah antariksa disebut dapat mengurangi limbah serta mengurangi risiko tabrakan dan kerusakan terhadap benda-benda antariksa yang masih beroperasi.
Target utama dari upaya ini adalah menyingkirkan serpihan-serpihan angkasa dari orbit menggunakan laser yang ditembakkan dari bumi. Kepingan-kepingan itu diharapkan akan jatuh dan terbakar di atmosfer bumi.
Tak Cuma Senjata, Laser Juga Dipakai Untuk Pemusnah Sampah
Perusahaan asal Australia tengah berusaha meledakan sejumlah sampah atau puing-puing antariksa dengan menggunakan laser.
Diperbarui 07 Nov 2014, 14:43 WIBDiterbitkan 07 Nov 2014, 14:43 WIB
Perusahaan asal Australia tengah berusaha meledakan sejumlah sampah atau puing-puing antariksa dengan menggunakan laser.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kolagen dalam Rutinitas Skincare, Manfaatnya Terbukti atau Sekadar Hype?
Banjir Bekasi, BNPB Evakuasi Ratusan Warga Pondok Gede Permai Jatiasih
Mimpi Belut: Makna, Tafsir, dan Penjelasan Lengkap
Disuruh Pacar, Gadis di Bone Campurkan Racun dalam Takjil Berbuka Puasa Ayahnya
Doa Ramadhan Hari ke-1 Sampai 30: Lengkap Arab, Latin, dan Arti
Intip Dapur Annisa Pohan yang Mewah, Serba Putih dengan Sentuhan Eropa
Tecno Camon 40 Series Debut di MWC 2025, Kamera dan AI Jadi Fitur Andalan!
Nasib Valverde Masih Menggantung Jelang Real Madrid vs Atletico di Liga Champions
Memahami Arti Handsome dan Penggunaannya dalam Bahasa Inggris
Cara Transfer Duit THR via GoPay, OVO, hingga DANA: Panduan Lengkap!
Warga Korban Banjir Bekasi Terjebak di Lantai 2 Rumah Butuh Bantuan Makanan
Akhir Pelarian Sumarno, Pencuri 2 Kilogram Emas Milik Pejabat Pemkab Tulang Bawang Lampung