Liputan6.com, Jakarta - Twitter sedang bersiap meluncurkan fitur video terbaru. Situs microblogging itu dikabarkan tengah menguji fitur video autoplay yang rencananya akan menghiasi laman Home akun pengguna.Â
Menurut yang dilansir Mashable, Rabu (25/3/2015), layanan baru Twitter itu saat ini bisa dinikmati oleh sejumlah pengguna di Amerika Serikat (AS). Dengan layanan baru ini, video di Twitter bisa play secara otomatis ketika dilihat oleh pengguna.
Para pengguna yang sudah bisa mengakses fitur baru ini adalah pemilik perangkat iOS. Mereka mengaku melihat Twitter memiliki fitur video autoplay sejak awal pekan ini.
Langkah terbaru Twitter tersebut disinyalir untuk menyaingi Google dan Facebook. Kedua rivalnya itu termasuk perusahaan yang mendominasi ranah video online.
Video autoplay sendiri dinilai sebagai salah satu cara untuk mempermudah menarik perhatian pengguna. Pasalnya, sebuah perusahaan atau brand yang mem-posting video iklan di Twitter, tidak lagi harus bergantung pada pengguna untuk meng-klik video mereka.
Laporan mengenai strategi terbaru Twitter ini telah banyak menghiasi pemberitaan di ranah maya. Namun, perusahaan yang dipimpin Dick Costolo itu sampai saat ini belum memberikan konfirmasi.
(din/isk)
Twitter Siapkan Fitur Video Autoplay
Situs microblogging itu dikabarkan tengah menguji fitur video autoplay di timeline.
Diperbarui 25 Mar 2015, 16:19 WIBDiterbitkan 25 Mar 2015, 16:19 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Usai Dengar Dakwaan Jaksa, Hasto Makin Yakin Dikriminalisasi KPK
Trump Ancam Tarif Impor 200 Persen untuk Wine Eropa
AVIA Akuisisi 16,67 Persen Saham Perusahaan Lem Dextone, Segini Nilainya
Penyebab Kanker: Memahami Faktor Risiko dan Pencegahannya
Anggota Kabinet Donald Trump Ternyata Punya Simpan Bitcoin
Ternyata Segini Gaji Seskab Teddy Indra Wijaya Usai Naik Pangkat jadi Letkol
VIDEO: Pramono Anung Resmi Diangkat Jadi Bapak Proklamator Kucing
Memahami Apa Arti Kata Destinasi dan Penggunaannya
Tata Cara Sholat Gerhana Bulan Total 14 Maret 2025 Beserta Niatnya
Demi Loloskan Harun Masiku ke DPR, Hasto Minta Riezky Aprilia Mundur Sebagai Caleg
Ahok Diperiksa Kejagung, Dasco: Komisaris Pasti Terima Laporan dan Hasil Audit
6 Potret Kehangatan Liza Natalia dan Ashanty di Acara Bukber Keluarga Besar