Liputan6.com, Jakarta - Chief Financial Officer (CFO) Twitter, Anthony Noto, tengah menguji fitur baru Twitter, yakni polling (jejak pendapat). Fitur ini memungkinkan pengguna untuk mengadakan survei singkat.
Fitur baru ini sebelumnya sudah dipamerkan secara publik oleh Noto pada pekan lalu melalui sebuah cuit (tweet) survei singkat: Boxers or Briefs? (Atau berarti: celana boxer atau celana dalam?). Demikian dikutip dari Business Insider, Selasa (29/9/2015).Â
Jika dilihat, terdapat masing-masing kolom opsi di bawah pakaian adalah kotak centang untuk pengguna untuk memilih. (Beberapa orang awalnya berpikir cuit Noto adalah sebuah kesalahan).
Juru Bicara Twitter mengungkap ke Business Insider bahwa perusahaan sedang "bereksperimen" dengan fitur baru jejak pendapat di Twitter. Sayangnya, hal itu tidak dijelaskan secara rinci.
Sebetulnya, ide fitur polling diusulkan oleh salah satu orang yang paling keras mengkritik Twitter, Chris Sacca, yang dulunya merupakan investor awal. Dia juga lah yang menyerukan daftar perbaikan panjang layanan Twitter pada awal tahun ini.
Selain menciptakan cara baru untuk mengajak konsumen memakai Twitter, jejak pendapat juga dapat membantu Twitter membangun preferensi pengguna, di mana bisa dipakai pada iklan dengan target tepat sasaran. Jika partisipan polling naik, Twitter bisa mempelajari kemauan pengguna.
Fitur baru ini diperkenalkan saat Twitter sedang mengalami masa sulit, di mana jejaring sosial ini berjuang keras untuk mendongkrak jumlah pengguna. Belum lagi tekanan dari para investor agar Twitter segera menunjuk CEO permanen. Dengan begitu, Twitter dapat segera menciptakan inovasi baru.
(cas/dew)
CFO Twitter Uji Fitur Baru dengan Cuit Pakaian Dalam
Petinggi Twitter ini menjajal fitur Twitter baru dengan pertanyaan seputar pakaian dalam. Lho kok?
Diperbarui 29 Sep 2015, 10:25 WIBDiterbitkan 29 Sep 2015, 10:25 WIB
Petinggi Twitter ini menjajal fitur Twitter baru dengan pertanyaan seputar pakaian dalam. Lho kok? (Doc: Telegraph)... Selengkapnya
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Galungan 2024: Makna Kemenangan Dharma dan Ucapan Selamat dalam Bahasa Bali dan Indonesia
50 Quotes Idul Adha 2025 yang Menyentuh Hati, Pengingat Arti Berkurban dan Keikhlasan
7 Rekomendasi Drakor Slice of Life Tanpa Peran Antagonis, Cocok Buat Healing
A Flower for The Future di Art Jakarta Gardens 2025, Menggantung Doa dan Harapan di Karya Seni
Saham Asia-Pasifik Dibuka Menguat di Tengah Harapan Meredanya Perang Tarif AS-China
Infografis Paus Fransiskus Tutup Usia hingga Mekanisme Penggantinya
NOC Indonesia Gelorakan Target Lebih dari 2 Emas di Olimpiade 2028
Pneumonia Bisa Serang Individu Sehat, Jangan Remehkan Gejala Mirip Flu
Harga Emas Hari Ini 23 April 2025 di Antam Longsor, Cek Daftarnya
7 Fakta Menarik dan Sejarah High Heels, Awalnya Dirancang untuk Pria
Cek Fakta: Tidak Benar Artikel Menko Yusril Sebut Prabowo Presiden Paling Bijaksana dan Keturunan Nabi Luth
Pesona Kim Young Kwang sebagai Imugi yang Mencuri Perhatian di The Haunted Place