Liputan6.com, Jakarta - iPhone 6s dan 6s Plus memang telah meluncur di pasaran. Seri smartphone mewah teranyar Apple tersebut bahkan akan menyambangi 130 negara sampai akhir 2015 nanti. Meski kedua seri iPhone tersebut baru saja diluncurkan, bukan berarti kabar Apple mempersiapkan iPhone 7 lenyap bak asap begitu saja.
Sebelumnya, pernah beredar desain prototype iPhone 7 di dunia maya, desain tersebut memang bukan berasal dari Apple secara resmi. Namun, baru-baru ini kembali beredar rumor bahwa generasi ketujuh iPhone itu tidak akan lagi menyematkan tombol fisik home.
Gene Munster, Analis Pipper Jaffray, memprediksi bahwa Apple bisa saja menghilangkan tombol fisik home di gawai iPhone teranyarnya nanti. Meski memang belum pasti, ia mengungkap kemungkinan tersebut bisa terjadi sampai 50 persen. Munster membuat prediksi ini di laporan terbarunya yang dikirim ke para investor berdasarkan analisis pasar. Demikian dilansir Ubergizmo, Kamis (22/10/2015).
Lebih lanjut dijelaskan Munster, Apple mungkin akan mengganti tombol fisik home iPhone 7 dengan tombol virtual home bersistem 3D Touch, yang mana sistem 3D Touch ini telah diaplikasikan di seri iPhone 6s dan 6s Plus. Ia berpendapat, alasan Apple menghilangkan tombol fisik home bisa saja untuk membuat layar iPhone 7 menjadi sedikit lebih lebar dan tentunya mengubah bentuk fisik iPhone 7 lebih tipis.
Lalu, bagaimana soal Touch ID, sensor pemindai sidik jari yang letaknya berada di bawah tombol home? Munster menjelaskan, Apple seharusnya bisa mengambil langkah seperti yang telah dilakukan Android di Original Equipment Eanufacturer (OEM) dengan menyematkan sensor pemindai sidik jari di belakang perangkat smartphone-nya, Nexus 5X dan 6P.
Terlepas dari semua prediksi Munster, ia mengimbau agar publik tidak mematok pendapatnya bahwa iPhone 7 akan kehilangan tombol home. Sebagai informasi, tombol home merupakan tombol ikonik yang sudah hadir di seri pertama iPhone sejak 2007 silam. Desain tombol home diubah kembali oleh Apple sejak iPhone 5s dirilis, yang mana menyematkan fitur Touch ID dan menjadikannya seri iPhone pertama yang berpemindai sidik jari.
(jek/cas)
Tombol Home Bakal `Lenyap` di iPhone 7?
Meski memang belum pasti, kemungkinan tersebut bisa terjadi sampai 50 persen.
Diperbarui 22 Okt 2015, 11:47 WIBDiterbitkan 22 Okt 2015, 11:47 WIB
Meski memang belum pasti, kemungkinan tersebut bisa terjadi sampai 50 persen (Ilustrasi Doc: Phone Arena)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Libur Panjang Paskah, Taman Margasatwa Ragunan Dipadati 19.435 Pengunjung Siang Ini
100 Kutipan Bijak tentang Kehidupan, Cocok untuk Caption Media Sosial
7 Fakta Terkait Eks Pemain Oriental Circus Indonesia Curhat 3 Dekade Mencari Keadilan
Terlempar dari Wahana Pendulum di Jatim Park, Seorang Remaja Alami Patah Tulang
Negosiasi Tarif dengan AS, Ini yang Diminta Indonesia
Gubernur Ahmad Luthfi Beri Contoh Bupati dan Wali Kota di Jateng ‘Nguwongke” Pembayar Pajak
Dikira Infeksi Biasa, Pria Ini Terkejut Mainan Masa Kecil Nyangkut 20 Tahun di Telinga
Mualaf Belum Bisa Bacaan Sholat, Apakah Sah? Ceramah Buya Yahya Terbaru
Polisi Tahan Pendeta Hein Arina, Tersangka Kasus Korupsi Dana Hibah Gereja di Sulut
Memahami Arti Survive dan Pentingnya Kemampuan Bertahan Hidup
Tentara IDF Bom Area Dekat Permukiman Israel, Klaim Alami Kerusakan Teknis
Bentrokan di Depok Diduga Dipicu Penarikan Motor Debt Collector, 7 Orang Diperiksa