Liputan6.com, Jakarta - Selain iPhone, Apple dilaporkan juga sedang menyiapkan Apple Watch Series 4. Smartwatch ini rencananya akan diumumkan bersamaan dengan smartphone baru Apple pada 12 September 2018.
Dilansir Softpedia, Sabtu (1/9/2018), bocoran gambar Apple Watch Series 4 beredar di internet. Berdasarkan gambar itu, smartwatch tersebut memiliki layar edge-to-edge, sekira 15 persen lebih besar daripada yang ada sekarang.
Advertisement
Baca Juga
Selain layar lebih besar, smartwatch itu juga dinilai memiliki tampilan berbeda daripada versi sebelumnya. Menurut laporan, tampilan baru ini akan eksklusif untuk Apple Watch Series 4.
Jam pintar ini akan diumumkan bersamaan dengan iPhone baru pada 12 September 2018 di Apple Park, Cupertino, California, Amerika Serikat (AS).
Apple pun dilaporkan telah memasukkan data tentang enam model Apple Watch pada awal bulan ini kepada Eurasian Economis Commission (EEC).
Apple kemungkinan akan menyedot banyak perhatian pada bulan depan dengan acara pengumuman produk barunya itu. Untuk iPhone sendiri, perusahaan diprediksi mengumumkan beberapa model sekaligus.
* Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di Sini
Apple Sebar Undangan
Apple telah menyebar undangan untuk acara pengumuman iPhone baru pada 12 September 2018. Pada undangan itu, terdapat keterangan "Gather round".
Tak hanya itu, undangan yang sudah disebar ke berbagai media tersebut juga menyebutkan lokasi dan jam digelarnya acara, yakni di Steve Jobs Theater, Apple Park.
Sayangnya, tidak ada petunjuk tentang produk yang akan diumumkan. Kendati demikian, orang-orang meyakini iPhone terbaru akan menjadi bintang utama dalam acara tersebut.
Advertisement
Apple Bakal Rilis 3 Varian iPhone
Berdasarkan informasi dari berbagai sumber, Apple akan mengumumkan tiga varian iPhone baru dalam acara tersebut. Ketiganya memiliki ukuran layar berbeda, yakni 5,8 inci, 6,5 inci dan 6,1 inci.
iPhone 5,8 inci dan 6,5 inci akan menggunakan layar OLED, sedangkan varian 6,1 inci akan menjadi yang termurah di antara ketiga karena hanya dilengkapi layar LCD. Penjualan smartphone baru ini diperkirakan akan digelar pada bulan yang sama dengan pengumumannya.
Adapun sejauh ini, pihak Apple enggan menanggapi berbagai rumor tentang produk yang belum diumumkan, termasuk iPhone dan Apple Watch. Perusahaan asal Negeri Paman Sam ini memang dikenal enggan memberikan bocoran tentang produk yang belum diumumkan secara resmi.
(Din/Ysl)
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: