Samsung Mulai Gulirkan Android 10 untuk Galaxy S10e

Samsung Galaxy S10e dipastikan dapat segera menjajal One UI 2 berbasis Android 10.

oleh Agustinus Mario Damar diperbarui 11 Des 2019, 12:00 WIB
Diterbitkan 11 Des 2019, 12:00 WIB
Galaxy S10e
Handson Galaxy S10e di Jakarta (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Samsung telah merilis update One UI 2 berbasis Android 10 untuk Galaxy S10 dan Galaxy S10 Plus beberapa waktu lalu. Menyusul dua model itu, Galaxy S10e kini juga dipastikan mendapatkan pemutakhiran One UI 2.

Dikutip dari GSM Arena, Rabu (11/12/2019), sama seperti Galaxy S10 dan Galaxy S10 Plus, Samsung sudah menggulirkan versi stabil dari One UI 2 untuk pengguna Galaxy S10e di seluruh dunia.

Adapun update ini berukuran sekitar 2GB, sehingga pengguna Galaxy S10e perlu menyiapkan ruang kosong sebesar itu untuk dapat mengunduh One UI versi terbaru.

Bersama dengan pembaruan ini, Samsung turut menyertakan patch keamanan untuk 1 Desember 2019. Perlu diketahui, One UI 2 sendiri membawa sejumlah perubahan.

Salah satunya adalah desain ikon dan animasi yang dibuat lebih mulus. Tidak hanya itu, Samsung juga memperkenalkan navigasi baru berbasis gesture di update kali ini.

Perubahan juga dilakukan untuk fitur Dark Mode yang dibuat lebih gelap. Namun perlu diingat, kemungkinan Samsung merilis One UI 2 secara bertahap, sehingga belum seluruh pengguna memperolehnya.

Pengguna Galaxy S10 Sudah Bisa Unduh Android 10 Versi Stabil

Samsung
Samsung Galaxy S10 Plus. Liputan6.com/Andina Librianty... Selengkapnya

Awal bulan ini, Samsung akhirnya merilis versi stabil Android 10 untuk seri Galaxy S10. OS terbaru Android tersebut sudah menyambangi Jerman, dan diyakini akan hadir di lebih banyak negara.

Dilansir GSM Arena, para pemilik Samsung Galaxy S10 di Jerman sudah mulai menerima pembaruan software Android 10. Itu artinya, pengguna Galaxy S10 bisa mendapatkan pembaruan One UI versi 2.0.

Software ini memakan ruang penyimpanan sebesar 1,9GB. Pembaruan ini juga mencakup patch keamanan Desember. Kehadiran di Jerman diyakini sebagai pertanda bahwa lebih banyak negara juga akan segera mendapatkan pembaruan serupa.

Samsung Galaxy S10 merupakan salah satu seri smartphone Samsung yang sebelumnya dijadwalkan bisa mencicipi Android 10. Seri flagship tahun lalu Galaxy S9 dan Note 9 juga akan mendapatkan pembaruan serupa.

Selain itu, dari seri Galaxy A yang akan mendapatkan pembaruan ke Android 10 antara lain A90 5G, A80, A70, A60, A20, A9, dan A8.

Samsung Galaxy Fold Bisa Dipesan di Indonesia Mulai 13 Desember

Galaxy Fold
Galaxy Fold. (Liputan6.com/ Andina Librianty)... Selengkapnya

Lebih lanjut, Samsung akan segera merilis smartphone lipat Galaxy Fold di Indonesia. Konsumen di Indonesia akan bisa melakukan pre-order mulai 13 Desember 2019 melalui situs resmi Samsung.

Pantauan Tekno Liputan6.com, untuk dapat memiliki smartphone ini cukup melakukan registrasi dengan memasukkan data diri di samsung.com/id/smartphones/galaxy-fold/galaxylaunchpack/. 

Dalam situs resmi Samsung juga tertulis, konsumen melalui registrasi tersebut juga berkesempatan menjajal Galaxy Fold secara langsung. Di dalam boks penjualan Galaxy Fold nanti akan terdapat smartphone, charger, Galaxy Buds, dan case khusus.

Sayangnya, hingga kini belum ada informasi mengenai harga dan paket penjualan Samsung Galaxy Fold di Indonesia.

(Dam/Ysl)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya