Spesifikasi Lengkap Vivo Y100 5G, HP Android Rp 3 Jutaan dengan Fast Charging 80W

Spesifikasi lengkap Vivo Y100 5G, smartphone Rp 3 jutaan terbaru dari Vivo yang hadir dengan kemampuan isi daya cepat 80W.

oleh Agustin Setyo Wardani diperbarui 25 Jan 2024, 19:00 WIB
Diterbitkan 25 Jan 2024, 19:00 WIB
Brand Ambassador Vivo Yuki Kato memamerkan smartphone terbaru Vivo Y100 5G
Brand Ambassador Vivo Yuki Kato memamerkan smartphone terbaru Vivo Y100 5G (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Liputan6.com, Jakarta - Vivo akhirnya merilis smartphone mereka, Vivo Y100 5G di Indonesia. Hadir di seri Y yang biasanya menyasar segmen entry level, Vivo memberikan peningkatan untuk Vivo Y100 5G. 

Peningkatan yang dihadirkan adalah dari segi dukungan baterai beserta kemampuan pengisian daya cepat 80W. 

HP Android terbaru Vivo ini dibanderol mulai dari Rp 3,9 juta untuk versi RAM 8GB dan memori 128GB serta Rp 4,2 juta untuk versi RAM 8GB dan memori 256GB. 

Penasaran seperti apa spesifikasi lengkap smartphone Vivo Y100 5G? Cek informasinya di sini. 

Layar 

Vivo Y100 5G memiliki layar seluas 6,67 inci dengan jenis AMOLED. Layar tersebut juga memiliki rasio 91,9 persen dengan tingkat kecerahan 1.200 nits dan refresh rate 120Hz. 

Layar perangkat ini sudah didukung fitur Screen Touch ID untuk membantu pengguna kunci ponsel dan lapisan keamanan ekstra. 

Prosesor

Vivo Y100 5G menggunakan chipset Snapdragon 4 Gen 2 yang dibuat dengan fabrikasi 4nm, setara dengan yang dipakai di ponsel flagship. Prosesor ini sudah mendukung konektivitas jaringan 5G. 

Memori

Vivo Y100 5G
Vivo meluncurkan smartphone terbarunya, Vivo Y100 5G yang diklaim hadirkan peningkatan kelas untuk segmen Vivo seri Y (Liputan6.com/ Agustin Setyo Wardani).

Smartphone Vivo Y100 5G memiliki RAM 8GB ditambah dengan fitur Extended RAM 8GB. Adapun pilihan ruang penyimpanannya sebesar 128GB dan 256GB. 

Desain 

Vivo Y100 5G diklaim jadi smartphone pertama Vivo yang menggunakan desain fiber leather, menggunakan material plastik tetapi dibuat menyerupai leather atau kulit sehingga membuatnya terkesan premium. 

Coating desain leather ini hanya ada di opsi warna Ungu Anggrek. Sementara untuk opsi warna Black Onyx menggunakan finishing crystal matte. 

Ponsel ini hadir dalam dua opsi warna yakni Ungu Anggrek dan Hitam Onyx. 

Secara ukuran, perangkat ini memiliki tingkat ketebalan berbeda antarkedua opsi warnanya. Di mana, versi Ungu Anggrek memiliki ketebalan 7,99 mm dan bobot 191 gram. 

Sementara, versi Hitam Onyx hadir memiliki ketebalan dengan 7,79 mm dengan bobot 185 gram. 

 

Kamera

Vivo Y100 5G
Vivo meluncurkan smartphone terbarunya, Vivo Y100 5G yang diklaim hadirkan peningkatan kelas untuk segmen Vivo seri Y (Liputan6.com/ Agustin Setyo Wardani).

Vivo Y100 5G didukung kamera utama 50MP dan wide angle 8MP. Adapun kamera selfienya adalah 8MP. 

Terdapat juga sensor Flicker Sensor untuk menjamin gambar tanpa efek berkedip saat memotret objek berbasis LCD. 

Kamera ini juga didukung berbagai fitur yakni Super Night Mode untuk memotret di kondisi minim pencahayaan. Lalu ada Bokeh Flare Portrait untuk memberi efek bokeh yang unik pada gambar. 

Ada juga mode Dual View Video untuk merekam gambar memakai kamera depan dan belakang secara bersamaan. 

Audio

Vivo Y100 5G didukung Dual Stereo Speaker dengan fitur audio booster yang bisa meningkatkan volume maksimum hingga 300 persen. 

 

 

Infografis Era Teknologi 5G di Indonesia
Infografis Era Teknologi 5G di Indonesia (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya