Liputan6.com, Jakarta - Vivo tengah membocorkan kehadiran smartphone terbarunya yang mengutamakan kemampuan kamera dibandingkan fungsi sebagai ponsel, yakni Vivo X200 Ultra.
Perangkat ini diprediksi akan resmi diluncurkan pada minggu depan. Untuk menampilkan keunggulan sistem kameranya, Vivo membagikan hasil foto yang diambil dengan focal length 35mm, 50mm, dan 85mm, guna memperlihatkan performa ponsel ini dalam mengambil gambar potret di berbagai rentang.
Baca Juga
Mengutip PhoneArena, Selasa (22/4/2025), Vivo menekankan bahwa X200 Ultra lebih pantas disebut sebagai kamera canggih mirip DSLR yang juga bisa digunakan untuk telepon, ketimbang sekadar ponsel dengan fitur kamera mumpuni.
Advertisement
Vivo X200 Ultra ini dilengkapi kamera utama 50MP dan kamera ultra-lebar 50MP yang sama-sama menggunakan sensor Sony LYT-818.
Kamera ultra-lebar tersebut memiliki lensa “Hawk Eye” 14mm yang memungkinkan cahaya masuk 181 persen lebih banyak ke sensor, serta meningkatkan kecepatan rana hingga 216 persen.
Sementara itu, kamera telefoto menggunakan sensor Samsung HP9 beresolusi 200MP dengan lensa enam elemen. Vivo mengklaim kamera ini memiliki performa 38 persen lebih baik dalam kondisi minim cahaya.
Untuk pertama kalinya, HP Android ini juga dibekali prosesor gambar AI buatan Vivo sendiri yang diberi nama VS1.
Dengan kemampuan mencapai 80 TOPS (Tera Operasi per Detik), prosesor ini menangani efek bokeh untuk latar belakang potret, sehingga menghasilkan efek blur yang artistik.
Teknologi Kamera dan Performa Layar Canggih di Vivo X200 Ultra
Selain itu, prosesornya juga mendukung pengambilan gambar HDR dan multi-frame secara real-time.
Sistem kameranya memiliki rentang fokus mulai dari 24mm hingga 100mm, perekaman video potret dalam resolusi 4K, serta beberapa mode malam seperti Supermoon dan Starry Sky. Di bagian depan, ponsel ini dibekali kamera selfie beresolusi 32MP.
Vivo X200 Ultra memiliki layar AMOLED berukuran 6,8 inci yang menawarkan resolusi 1260 x 2800 piksel dan refresh rate mencapai 129Hz.
Tingkat kecerahan maksimalnya menyentuh angka 4.500 nits. Di sektor dapur pacu, ponsel ini dibekali chipset Snapdragon 8 Elite yang dipadukan dengan RAM 12GB serta penyimpanan internal UFS 4.0 berkapasitas 256GB.
Advertisement
Spesifikasi Gahar: Android 15, Snapdragon 8 Elite, dan Pengisian Cepat 90W
Vivo X200 Ultra disebut sudah menjalankan Android 15 dan ditopang baterai berkapasitas 6.000mAh. Untuk pengisian daya, tersedia dukungan pengisian cepat 90W via kabel dan 30W secara wireless.
Ponsel ini juga memiliki sertifikasi IP69 yang memberikan perlindungan maksimal terhadap debu dan air.
Chipset Snapdragon 8 Elite yang digunakan dibangun dengan proses fabrikasi 3nm generasi ketiga (N3P) oleh TSMC berdasarkan desain dari Qualcomm.
Meski smartphone ini sudah dibekali sensor sidik jari optik di bawah layar, banyak yang berharap penggunaan sensor ultrasonik karena dikenal lebih cepat dan akurat dalam membaca biometrik.
Infografis Akhir Riwayat Ponsel Black Market di Indonesia
Advertisement
