Kehadiran layanan Over-The-Top (OTT) merupakan salah satu hal yang menjadikan kebutuhan akses data internet di Indonesia terus meningkat. Namun di lain sisi, operator merasa dirugikan karena tidak mendapatkan keuntungan yang signifikan dari akses layanan OTT pelanggannya.Â
Pendapatan operator dari segmen voice dan SMS semakin tergerus karena pelanggan semakin banyak berkomunikasi via layanan OTT. Hasil survei Ericsson menunjukkan layanan OTT merupakan salah satu alternatif untuk menekan biaya telepon dan video call.
Jadi tidak mengherankan jika layanan OTT dapat dengan cepat tumbuh dan memiliki jumlah pengguna yang besar di seluruh dunia. Lalu apa yang bisa dilakukan operator agar mereka bisa mendapatkan keuntungan dari layanan OTT?
"Sebenarnya ada empat upaya yang dapat ditempuh operator untuk menghindarkan diri dari keluhan tersebut," ujar Hardyana Syntawati, VP Marketing dan Communications Ericsson Indonesia saat ditemui di Plaza Senayan, Jakarta (4/9/2013).
Pertama dengan berkolaborasi dan menetapkan profit sharing antara penyedia layanan OTT dan operator. Kedua dengan menyediakan bandwith untuk akses internet yang memadai.
Operator juga bisa menggandeng pengembang lokal untuk mengembangkan layanan OTT yang lebih sesuai dengan segmen yang hendak disasar. Keempat dengan menggandeng layanan OTT untuk bekerja sama mengembangkan layanan OTT dengan sentuhan lokal. (vin/dew)
Ini yang Harus Dilakukan Agar Layanan OTT Tak Rugikan Operator
Pendapatan operator dari voice dan SMS semakin tergerus karena pelanggan makin banyak berkomunikasi via layanan OTT. Apa solusinya?
diperbarui 04 Sep 2013, 19:19 WIBDiterbitkan 04 Sep 2013, 19:19 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips Konsisten Diet: Panduan Lengkap Mencapai Berat Badan Ideal
Ahli: Perubahan Iklim Membuat Durasi 1 Hari Terasa Lebih Panjang
Sejauhmana Orangtua Berhak Ikut Campur Saat Anaknya Dihukum Guru?
Kejutan di Piala AFF 2024, Shin Tae-yong Gaet 3 Pemain Baru untuk Timnas Indonesia
Tips Belanja Bulanan Hemat: Panduan Lengkap Mengatur Pengeluaran
Benarkah Mandi Tengah Malam Menyebabkan Rematik? Begini Penjelasan dalam Islam
8 Perilaku Orang yang Sulit Melupakan Kenangan Menyakitkan Ini Muncul Tanpa Disadari
Ridwan Kamil-Komunitas Pulogadung Bersatu, Teken Kontrak Politik Anti Radikalisme
VIDEO: Menyembuhkan Luka Bakar dengan Tepung Terigu, Benarkah Efektif?
Taman Hutan Bukit Soeharto, Saksi Bisu Sejarah Kutai Kartanegara
ColorOS 15 Resmi Dirilis! Cek Fitur Baru dan Daftar HP Oppo yang Dapat Update
Top 3 Berita Bola: Manchester United Bisa Pulangkan Lulusan Akademi, Sudah Dapat Restu Ruben Amorim