Sejak lama sistem operasi BlackBerry diklaim akan bisa menjalankan aplikasi berbasis sistem operasi Android. Pihak BlakcBerry mengaku bahwa kemampuan itu akan segera tersedia bagi para pengguna perangkat dengan BlackBerry 10.
Kemampuan terbaru platform BlackBerry itu diakui Ardo Fadhola sebagai Senior Product Manager BlackBerry South East Asia akan dibenamkan pada versi update terbaru BlackBerry 10 versi 10.2.1.
"Nantinya semua aplikasi yang berjalan di platform Android itu akan bisa juga digunakan di handset berbasis BlackBerry 10.2.1," ungkap Ardo yang ditemui tim Tekno Liputan6.com di @Pad28, Jakarta.
BlackBerry sebenarnya sudah memberikan dukungan agar aplikasi Android bisa berjalan di atas platform BlackBerry 10. Sayang, kemampuannya masih sangat terbatas, sebab hanya aplikasi Android hasil porting-an tertentu saja yang tersedia di BlackBerry World dan bisa dinikmati pengguna BB10.
"Sekarang sudah tidak seperti dulu. Pengguna bisa instal APK aplikasi berbasis Android langsung ke handset BB 10. File APK yang diambil dari luar handset juga bisa diinstal di BB10 nantinya," tambah Ardo.
Fitur baru yang ada di platform baru BlackBerry 10 ini disebut akan bisa dinikmati semua perangkat berbasis BlackBerry 10 terbaru. "Semua handset BB10 bakalan bisa jalankan platform Android juga, tapi kan kompatibilitasnya tergantung dari bentuk masing-masing aplikasi," tambah Ardo.
Ia juga mengungkapkan untuk menginstal APK Android di BlackBerry 10.2.1 terdapat tiga cara yakni pertama lewat BlackBerry World, cara kedua melalui akses tradisional seperti website, browser dan link download di handset atau pc. Terakhir, pengguna bisa menginstal aplikasi lewat fasilitas top new apps Android. (den/dhi)Â
Baca juga :Â
BlackBerry Siapkan 4 Pilar Untuk Bertahan di Pasar Smartphone
Belum Lama Dirilis, BBM Channel Punya 250 Ribu Pengguna
Kapan BBM Sambangi Windows Phone?
3 Bulan Meluncur, BBM Lintas Platform Gaet 40 Juta Download
Punya Keunggulan Tersendiri, BlackBerry Pasti Mampu Hadapi Krisis
BlackBerry 10 Dipastikan Bisa Jalankan Semua Aplikasi Android
Kemampuan terbaru platform BlackBerry ini akan dibenamkan pada versi update terbaru BlackBerry 10 versi 10.2.1.
Diperbarui 19 Jan 2014, 12:00 WIBDiterbitkan 19 Jan 2014, 12:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Alasan Prabowo Utus Jokowi ke Vatikan, Sekjen Gerindra: Beliau Presiden Ketika Paus ke Indonesia
Soal 'Perintah Ibu' di Sidang Hasto, PDIP: Hanya Klaim dan Bohong
Mendagri soal Usulan Solo Jadi Daerah Istimewa: Kita Kaji Dulu Alasannya Apa
VIDEO: Waspada! Kasus DBD di Jakarta Barat Meningkat!
Ribuan CPNS Mundur, Puan: Harus Ada Evaluasi Matang
12 Negara Bagian AS Gugat Kebijakan Tarif Impor Trump
Wagub Rano Karno Ingin Bangun Pusat Oleh-Oleh di Jakarta
Yayasan MBN Akan Tuntaskan Hak Mitra Dapur MBG Pekan Depan
Solo Diusulkan Jadi Daerah Istimewa, Komisi II DPR: Harus Ada Kajian Mendalam
Pemerintah Intensif Siapkan Regulasi dan Administrasi Pemdasus IKN
Saksi Sebut Hasto Kristiyanto Pernah Temui Eks Anggota KPU Wahyu Setiawan
Sambut Jakarta 500 Tahun, Pemprov DKI Gelar Pertunjukan Budaya Rutin di Car Free Day Mulai Juni 2025