Liputan6.com, Cimahi - Untuk menumbuhkan minat baca terhadap anak, program reading habit diselenggarakan di berbagai Sekolah Dasar di Cimahi, Jawa Barat. Mobil perpustakaan keliling setiap pagi masuk ke dalam sekolah agar anak-anak tertarik membaca buku.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi, Kamis (6/8/2015), suasana di SDN 2 Cibabat, Cimahi, Jawa Barat sedikit berbeda. Sekolah ini kedatangan tamu istimewa. Tamu itu adalah mobil perpustakaan keliling. Dengan antusias para siswa mencari buku yang ingin mereka baca.
Ada yang memilih buku pelajaran, ada juga yang tertarik membaca komik atau cerita pendek. Mereka tak perlu khawatir kehabisan buku karena 15 ribu buku dibawa si perpustakaan keliling ini.
Advertisement
Program membaca bersama ini dinamakan reading habit. Program ini bertujuan menumbuhkan minat baca pada anak-anak sejak usia dini.
Diharapkan melalui program ini para siswa semakin gemar membaca buku. (Nda/Rmn)