Kesiapan Wisma Atlet Asian Games, Jokowi: 99,9 Persen Selesai

Dengan ditemani oleh Menteri PUPR, yakni Basuki Hadimuljono, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, serta Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora). Imam Nahrawi, Jokowi langsung meninjau tower 3 Wisma Atlet Kemayoran.

oleh Liputan6 diperbarui 27 Feb 2018, 08:30 WIB
Diterbitkan 27 Feb 2018, 08:30 WIB

Fokus, Jakarta - Presiden Joko Widodo, pada Senin sore meninjau kesiapan Wisma Atlet Kemayoran untuk Asian Games 2018.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Selasa (27/2/2018), dengan ditemani oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), yakni Basuki Hadimuljono, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, serta Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora). Imam Nahrawi, Jokowi langsung meninjau tower 3 Wisma Atlet Kemayoran.

Selain meninjau kesiapan kamar-kamar, presiden juga melihat berbagai fasilitas yang nantinya dipakai para atlet Asian Games 2018.

Wisma Atlet Kemayoran khusus dibangun sebagai tempat penginapan para atlet yang akan berlaga. Proyek yang dibangun pada bulan Maret 2016, berdiri di lahan seluas 10 hektare, yang terdiri dari 10 tower dan memiliki lebih dari 7.400 kamar.

"Saya melihat sudah 99,9 persen Alhamdulillah sudah selesai, hanya perlu sedikit demi sedikit di perbaiki, seperti penanaman pohon-pohon besar agar terlihat kehijauan saat tamu datang. Kemudian saya lihat dari sisi kamar ke kamar, saya pikir mebelnya,ruangannya, liftnya juga bagus. Jadi menurut saya yang kurang tempat untuk santai seperti kursi outdoor-nya harus disiapkan" Ucap Presiden Joko Widodo.  

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya