Liputan6.com, Jakarta PT Industri Telekomunikasi Indonesia persero (INTI) menargetkan laba sebesar Rp 34,5 miliar tahun ini, atau meningkat 196,58% dari laba tahun 2013.
Target laba tersebut ditopang dari prediksi perolehan pendapatan pada 2014. INTI menargetkan perolehan pendapatan sebesar Rp 2,565 triliun atau setara dengan pertumbuhan 35% dari prognosa 2013.
Demi mendukung pencapaian target 2014 itu, INTI siap menjalankan sejumlah proyek strategis meliputi modernisasi jaringan telekomunikasi kabel tembaga menjadi fiber optik di kawasan eksisting yang juga dikenal Trade in Trade Off (TITO) serta pengadaan dan pemasangan outside plant (OSP) Fiber to the Home (FTTH) untuk kawasan pelanggan dan perumahan baru (FTTH Greenfield).
"Kedua proyek tersebut merupakan proyek milik PT Telkom (Persero) Tbk," ungkap Direktur Utama INTI, Tikno Sutisna dalam keterangan tertulisnya, Rabu (16/4/2014).
Tikno menambahkan INTI tidak hanya menggarap kedua proyek tersebut saja. Perusahaan ini juga siap menggarap SMP BBM bersubsidi milik PT Pertamina (Persero) di seluruh Indonesia.
Dalam mendukung bisnis korporasi dan ikut mendorong kebangkitan industri dalam negeri, INTI melalui anak perusahaannya, PT INTI Pindad Mitra Sejati (IPMS) meresmikan fasilitas produksi kabel dan aksesoris serat optik serta pabrik elektronik berbasis radio frequency identification (RFID) bernama PT INTI Global Optical Communication Indonesia (IGOC) pada 28 Februari 2014.
Fasilitas produksi yang berlokasi di Jalan Moch Toha No225 Bandung itu merupakan perusahaan patungan dengan kepemilikan saham antara anak usaha INTI sebesar 25% dan Global Optical Communication Co., Ltd. asal Korea sebesar 75%.
Targetkan Laba Rp 34,5 Miliar, PT INTI Andalkan Proyek Telkom
PT INTI menargetkan laba sebesar Rp 34,5 miliar tahun ini, atau meningkat 196,58% dari laba tahun 2013.
Diperbarui 16 Apr 2014, 18:52 WIBDiterbitkan 16 Apr 2014, 18:52 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
TASPEN Salurkan Bantuan Kursi Roda ke Peserta Pensiun di Seluruh Indonesia
Indonesia Bisa Simpan Emisi Karbon hingga 1.000 Tahun, Ini Rahasianya
PGN dan PTBA Gagas Proyek Gasifikasi Batu Bara Jadi SNG
VIDEO: Viral! Kantong Sampah Medis Diduga Dibuang Secara Ilegal ke TPA
Dorong Perbaikan RS Pendidikan, Menkes Singgung Perbedaan Cara Kerja Dokter PPDS Anestesi di Dalam dan Luar Negeri
Intip, Inspirasi Ucapan Hari Kartini 2025 Penuh Makna
Laba Hero Global Investment Naik 44,9 Persen di 2024, Ini Rahasianya
Harga Samsung A35 Semua Varian dan Kondisi, Update Terbaru April 2025
Waspada Penipuan Online dan Ancaman Siber Meningkat di Tengah Ketidakpastian Tarif Trump
Penjelasan Pengacara Paula Verhoeven Soal Laporan ke Komisi Yudisial Terkait Putusan Cerai dengan Baim Wong
Exploring Beyoncé's Zodiac Sign: The Perfectionist Virgo Queen
Perpres Kantor Komunikasi Presiden Digugat ke MA, Mensesneg: Kami Belum Terima Salinannya