Liputan6.com, Jakarta - Mantan Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi) telah resmi menjadi presiden ke-7 Indonesia untuk periode 2014-2019, menggantikan Susilo Bambang Yudhoyono. Lantas bagaimana sosok Jokowi ketika masih duduk dibangku sekolah menengah pertama (SMP)?
Ekonom Sri Adiningsih yang merupakan Guru Besar Ekonomi Universitas Gadjah Mada (UGM) ternyata merupakan teman satu sekolah Jokowi, meski tidak pernah berada dalam satu kelas.
"Iya saya teman SMP Pak Jokowi, tapi saya tidak satu kelas," ujarnya dalam acara Rotary Club Jakarta Menteng Bussines Dinner Meeting di Hotel Grand Hyatt, Jakarta Pusat, Selasa (21/10/2014).
Menurut Sri, sejak SMP, Jokowi memang sudah dikenal sebagai orang yang sederhana, pekerja keras dan sopan dalam bertutur kata sehingga tidak heran karakter tersebut masih bisa dilihat hingga saat ini.
"Beliau orangnya sederhana, tekun, kerja keras dan kalau teman suka membantu, malah boso (menggunakan bahasa yang halus) saking santunnya," katanya.
Kedekatan antara Jokowi dan Sri Adiningsih pun kembali terjalin saat ini. Pasalnya, Sri tergabung dalam Megawati Institute yang memiliki peran memberikan masukan dalam sektor ekonomi kepada Jokowi dalam menyusun visi dan misi saat masa kampanye lalu.
"Saya membantu memberikan masukan ekonomi melalui Megawati Institute. Program ekonomi yang di dalam visi misi itu berasal dari Megawati Institute, dari tim yang saya ketuai," pungkasnya. (Dny/Gdn)
Ini Sosok Jokowi Waktu SMP di Mata Ekonom Sri Adiningsih
Menurut Sri Adiningsih, sejak SMP, Jokowi memang sudah dikenal sebagai orang yang sederhana, pekerja keras dan sopan.
Diperbarui 22 Okt 2014, 10:42 WIBDiterbitkan 22 Okt 2014, 10:42 WIB
Di salah satu dinding ruangan terdapat burung garuda Pancasila dan peta Indonesia, Jakarta, Senin (4/8/14). (Liputan6.com/Herman Zakharia) ... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Perkiraan Pemain PSS Sleman vs Dewa United, Tanding di Maguwoharjo Kamis 17 April 2025 Pukul 19.00 WIB
VIDEO: Bupati Tanggamus Lampung Murka saat Sidak ke Kecamatan!
Pembangunan IKN Dilanjutkan, Pemerintah Siapkan Anggaran Rp 48,8 Triliun
5 Potret Terbaru Dea Ananda Percaya Diri Pamer Uban, Tampil Awet Muda Usia 38
7 Model Pagar Besi Minimalis Mewah untuk Tampilan Rumah yang Elegan
Trik Menjawab Soal TPA Gambar, Begini Caranya untuk Raih Skor Tinggi
Jadwal Resmi Timnas Indonesia vs China di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kick-off Pukul Berapa?
100 Kata-Kata Islami Bertema Senja yang Menyejukkan dan Penuh Hikmah
Hakim Djuyamto Sempat Titip Tas ke Satpam PN Jaksel Sebelum Ditahan, Berisikan Uang
Nissan Indonesia Tanggapi Rencana Kerja Sama dengan Pembuat iPhone
Lari Sehat dan Berkelanjutan Bersama Avoskin Trail Run 2025
HP Android bakal Restart Otomatis Usai 3 Hari Tak Dipakai, Jurus Baru Google Perkuat Keamanan