Liputan6.com, New Delhi - Pernahkah Anda bolos dari kantor dan tidak berangkat kerja selama beberapa hari? Jika pernah, Anda pasti sudah dipecat. Berbeda sekali dengan Teknisi Eksekutif di Central Public Works Department, A.K Verma yang baru dipecat setelah bolos kerja selama 24 tahun.
Mengutip dari laman CNBC, Senin (12/1/2015), di India, menjadi pegawai negeri merupakan pekerjaan yang sangat didambakan untuk memenuhi berbagai kebutuhan hidup. Tapi Verma tampaknya tak peduli dengan ungkapan tersebut dan terus bolos bekerja selama puluhan tahun.
Verma, akhirnya dipecat setelah bolos bekerja sejak Desember 1990.
"Dia terus memperpanjang cutinya, yang memang tidak dikenakan sanksi, dan hanya datang untuk mengisi absen kerja saja," ungkap manajemen di lembaga tempatnya bekerja.
Bahkan setelah lembaganya menemukan dirinya bersalah karena selalu mangkir dari tugas pada 1992, Verma tetap tidak dipecat. Butuh waktu 22 tahun, hingga akhirnya kementerian terkait ikut campur dan memecatnya dari pemerintahan.
Hukum tenaga kerja di India memang membuat kasus tersebut sulit untuk dijadikan sebagai tindakan melanggar aturan negara. Padahal Bank Dunia sempat menyebutkan hukum di India sangat keras.
Namun akhirnya hukum di India dipermudah untuk merekrut dan memecat karyawan baru. Langkah itu dilakukan sebagai salah satu cara menyambut para pimpinan industri baru. (Sis/Ndw)
Bolos Kerja Selama 24 Tahun, Karyawan Ini Akhirnya Dipecat
Karyawan ini akhirnya dipecat setelah bolos bekerja sejak Desember 1990.
diperbarui 12 Jan 2015, 07:10 WIBDiterbitkan 12 Jan 2015, 07:10 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harga Kripto 16 November 2024: Cardano Naik 22% dalam Sehari dan Dogecoin Melambung 88% Sepekan
KAI Expo 2024 Kembali Digelar di Jakarta, Ada Promo Tiket Kereta Panoramic Hanya Rp199 Ribu
Kurangnya Ibadah Bukan karena Malas, Ini Penyebabnya Kata Syekh Ali Jaber
Wall Street Terbakar, Dow Jones Ditutup Anjlok 300 Poin
Negara ASEAN yang Tidak Memiliki Laut Adalah Laos: Fakta Unik dan Menarik
Cuaca Besok Minggu 17 November 2024: Jabodetabek Pagi Hari Seluruhnya Berawan Tebal
Hasil Final Four Livoli Divisi Utama 2024: Petrokimia Gresik Hajar Bank Jatim
Hampir 40 Tahun Terpisah, Kakak-Beradik Korea Bertemu Kembali Berkat Tes DNA
Waktu Sholat Palembang Hari Ini Sabtu 16 November 2024, Lengkap Niat Sholatnya
Top 3: Harga Emas Diramal Terus Anjlok, Sampai Berapa?
Pekerja Jarak Jauh Wajib Tahu! Perangkat Kecil Ini Bisa Jadi Pintu Masuk Malware
Orangtua Wajib Tahu, Komplikasi Gondongan dan Penyakit Infeksi Lain Bisa Picu Disabilitas Fisik