Liputan6.com, Jakarta - PT Pindad (Persero)‎ mendapatkan angin segar terkait komitmen pemerintah untuk mendukung industri pertahanan dalam negeri demi menciptakan kemandirian bangsa.
Setelah memproduksi munisi dengan berbagai kaliber, mampu memproduksi senjata dan panser Anoa, kini Pindad tengah melakukan beberapa pengembangan produknya termasuk tank amfibi.
"Kami kembangkan kendaraan 8x8 yang merupakan penyempurnaan kendarraan sebelumnya, tank amfibi, lalu juga ada eskafator, untuk munisinya kita sedang kembangkan yang kaliber besar," kata Direktur Utama Pindad Silmy Karim saat berbincang dengan Liputan6.com, Senin (20/4/2015).
Selain produksi alat pertahanan tersebut, perseroan juga tengah mengembangan tekhnologi elektronik demi mengurangi tingkat importasi yang digunakan dalam beberapa panser produksinya.
Menurut Silmy, Ini menjadi salah satu bentuk tuntutan dari sebuah industri pertahanan dalam pengembangan produk-produknya untuk bersaing di pasar internasional.
Hanya saja dalam pengembangannya, Silmy mengaku ada beberapa kendala, termasuk salah satunya dalam sinergi antar perusahaan BUMN. Contohnya, dalam pengembangan peluru kaliber besar, Pindad harus bersinergi dengan PT Dirgantara Indonesia (Persero) dan PT Dahana (Persero)‎.
‎"Kita harus sinergi agar energi yang masuk menghasilkan produk unggul. Jadi tidak setengah-setengah," tegas Silmy.
Sebelumnya, Silmy pernah mengusulkan pembentukan induk industri pertahanan di Indonesia. Hal itu diusulkan termasuk salah satunya untuk menciptakan efektifitas pengembangan produk-produk baru dalam dunia pertahanan. (Yas/Ndw)
HEADLINE HARI INI
Geger Harvey Moeis dan Sandra Dewi Terdaftar BPJS Kesehatan Fakir Miskin, Kok Bisa?
Jurus Pindad Perkuat Alat Pertahanan RI
Selain mampu memproduksi senjata dan panser Anoa, kini Pindad tengah melakukan beberapa pengembangan produknya termasuk tank amfibi.
diperbarui 20 Apr 2015, 07:40 WIBDiterbitkan 20 Apr 2015, 07:40 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hasil Piala Super Italia: Lolos ke Final, Inter Tunggu Pemenang Duel Juventus vs AC Milan
Benarkah Istri Wajib Mendapatkan Izin Suami untuk Puasa Rajab? Begini Penjelasan Ustadz Khalid Basalamah
NasDem: Tidak Terbayang Pilpres Tanpa Threshold
Sinonggi, Warisan Kuliner Suku Tolaki yang Bertahan Ratusan Tahun
Rumah Jokowi Ramai Didatangi, Warga Berfoto hingga Dikasih Camilan dan Buku Tulis
Ini 5 Amalan Sunnah Khusus Jumat yang Bisa Dilakukan di Bulan Rajab, Kata UAH
Profil AKBP Malvino, Penyidik Berprestasi yang Dipecat gara-gara Peras Penonton DWP 2024
Melongok Tren Fesyen Tas Bertema Makanan yang Digilai Selebritas Dunia
Gelung Ciwidey, Tatanan Rambut Khas Sunda Berbentuk Huruf Arab
Bagaimana jika Puasa Daud Bareng dengan Senin Kamis? Simak Penjelasan UAH, Biar Tidak Salah!
Komisi VIII: Biaya Haji Bisa Dirasionalisasi di Bawah Rp90 Juta
Curhat Perempuan Enggan Menikah karena Trauma KDRT Orangtuanya, Begini Reaksi Mamah Dedeh