Liputan6.com, Jakarta - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) tak banyak bergerak pada perdagangan Rabu (17/6/2015). Para pelaku pasar lebih memilih menanti hasil pertemuan Federal Open Market Committee (FOMC) Bank Sentral AS (The Fed) yang berlangsung pada Selasa (16/6/2015) hingga Rabu (17/6/2015).
Kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) Bank Indonesia, mencatat nilai tukar rupiah melemah ke level 13.367 per dolar AS. Selama dua hari sebelumnya, rupiah diperdagangkan stabil di level 13.333 per dolar AS.
Sementara itu, data valuta asing (valas) Bloomberg mencatat nilai tukar rupiah melemah 0,11 persen ke level 13.363 per dolar AS. Rupiah bahkan sempat menyentuh level 13.373 per dolar AS pada perdagangan pukul 9:25 waktu Jakarta.
Hingga menjelang pertengahan hari, nilai tukar rupiah masih berkutat di kisaran 13.335 per dolar AS hingga 13.373 per dolar AS.
Para pelaku pasar memperkirakan bahwa The Fed akan melontarkan pernyataan baru terkait hasil kajian kebijakan kenaikan suku bunga. Pernyataan tersebut memiliki dua sisi, jika The Fed memberikan sinyal positif kenaikan suku bunga akan berdampak kepada penguatan dolar AS yang akan mendorong jatuh mata uang lainnya.
Kebalikannya, jika The Fed tidak memberikan sinyal yang cukup jelas mengenai rencana kenaikan suku bunga maka dolar AS diperkirakan akan melemah sehingga mendorong nilai tukar negara lain akan menguat.
Ekonom PT Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta menjelaskan, melihat sinyal-sinyal yang telah keluar dari data-data ekonomi, kemungkinan besar The Fed akan memberikan sinyal yang jelas mengenai kenaikan suku bunga acuan. Data penjualan rumah AS tercatat naik membuat dolar akhirnya menguat tipis dan akhirnya sedikit menekan nilai tukar rupiah pada pekan ini. Sebelumnya, data tenaga kerja AS juga menunjukkan terjadinya penurunan angka pengangguran.
Dengan sinyal-sinyal tersebut seharusnya dolar AS menguat. Namun karena banyak pelaku pasar lebih memilih untuk menunggu pengumuman maka dolar AS tak begitu menguat. "Jadi rupiah masih bergerak di kisaran sempit dengan sedikit tekanan pelemahan," katanya.
Selain hasil pertemuan The Fed, inflasi zona euro diumumkan sore ini juga akan diperkirakan semakin tinggi. Hasil pembahasan utang Yunani dengan para menteri keuangan zona euro juga kini tengah dinanti. (Sis/Gdn)
Jelang Pengumuman The Fed, Rupiah Tertekan
Kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) Bank Indonesia, mencatat nilai tukar rupiah melemah ke level 13.367 per dolar AS.
diperbarui 17 Jun 2015, 11:26 WIBDiterbitkan 17 Jun 2015, 11:26 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Program Tampan, Targetkan 258 Ribu Ton Beras Dengan Polda Tumpang Sari di Kebun Sawit
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Minggu 1 Desember 2024
Istana: Uji Coba Makan Bergizi Gratis Rp 10 Ribu per Porsi Sudah Berjalan Hampir Setahun
Momen Bos Kripto Makan 1 Buah Pisang Seharga Rp98,2 miliar
5 Film Tema Matematika yang Penuh Teka-teki
Waktu Sholat Tahajud Terbaik Bukan Jam 3 Pagi, Bisa Meraih Kedudukan Tinggi Kata UAH
Peringatan Keras Polda Riau terhadap Kepala Daerah Terpilih, Apa Itu?
Ma'ruf Amin Sebut Kiai yang Tidak Peduli Politik, Warna Keagamaannya Sudah Hilang
Cara Sederhana untuk Ikut Berpartisispasi dalam Hari AIDS Sedunia
Mantan Menlu RI Marty Natalegawa Sorot Peran Penting Diplomasi Profesional Hadapi Tantangan Global
Kecelakaan Maut di Bandar Lampung, Seorang Wanita Tewas Terlindas Truk Tangki
Kisah Istri Gus Miek Diragukan, Endingnya Jadi Penghafal Al-Qur'an Hanya dalam Sebulan