Liputan6.com, New York - Seorang miliarder berusia 52 tahun yang kalah bermain judi di Ritz Casino, London kini menolak membayar utangnya. Dia menuding, semua kekalahan itu merupakan ulah iblis, dan iblislah yang membuatnya bermain judi.
Melansir laman Mirror.co.uk, Rabu (8/7/2015), pengusaha bernaman Safa Abdulla Al Geabury itu mengejutkan Pengadilan tinggi London saat dia menegaskan, bahwa iblis yang menggodanya bermain judi kala itu.
Kasus ini mulai bergulir setelah Safa bermain judi pada 19 Februari tahun lalu. Kala itu dia membawa uang 2 juta pound sterling atau Rp 41,5 miliar dan menggelontorkan semua uangnya di meja judi. (kurs: Rp 20.738/pound sterling)
Dia mengatakan, dirinya masuk ke ruang judi tanpa kendali dan menuding pihak manajemen kasino seharusnya mengingatkan dirinya untuk tidak berjudi, bukannya menawarkan dirinya kredit kasino senilai 5 juta pound sterling.
Wakil dari Ritz Casino, Clive Freedman akhirnya membawa kasus ini ke meja hijau jika Safa memang kaya. Pengacara Safa membuktikan bahwa kliennya memang kaya raya dengan karya seni yang bernilai di atas US$ 1 miliar.
Tak hanya itu, Safa juta terbukti kaya raya setelah memamerkan koleksi berliannya melalui sebuah gambar di ponsel pribadinya.
Kini Ritz Hotel Casino Ltd menggugat Safa untuk membayar utang senilai 2 juta pound sterling yang dipertaruhkannya di meja judi serta bunga 200 ribu atas utang tersebut. Meski begitu, Safa justru menuding balik Ritz dan mengatakan pertemuannya di meja judi bukan atas kehendak sendiri.
Sang miliarder mengklaim dirinya ditawari kredit 5 juta pound sterling, meskipun akhirnya mengakui bahwa dirinya tidak pandai berjudi.
"Bandar di Ritz malah mengatakan gaya saya bermain sangat menarik padahal saya telah mengatakan bahwa saya tak bisa bermain judi dan tak memiliki banyak uang," pungkasnya.
Tapi pada akhirnya, Safa mengaku dirinya berjudi tanpa terkendali. Dia merasa dirinya telah kecanduan bermain judi pada saat itu. Kasus itu kini masih bergulir dan masih ditangani pihak berwajib. (Sis/Ndw)Mil