Kenapa Lulusan Teknik yang Selalu Dicari dan Bergaji Tinggi?

Hingga hari ini, jurusan Teknik masih banyak diminati, baik itu Teknik Industri, Teknik Mesin, Teknik Elektro, maupun Teknik Informatika.

oleh Karir.com diperbarui 14 Feb 2017, 07:01 WIB
Diterbitkan 14 Feb 2017, 07:01 WIB
Ilustrasi wisuda
Hentikan 9 kebiasaan di kuliah ini untuk kehidupan yang lebih baik

Liputan6.com, Jakarta Persaingan di dunia engineering dari waktu ke waktu masih saja ketat. Hingga hari ini, jurusan Teknik masih banyak diminati, baik itu Teknik Industri, Teknik Mesin, Teknik Elektro, maupun Teknik Informatika.

Kalau kata orang tua dulu, Teknik merupakan salah satu jurusan yang lulusannya pasti dicari oleh perusahaan, dan tak hanya itu, lulusan Teknik pun dijamin akan bergaji tinggi.

Meski industri perminyakan dan gas bumi sedang dalam masa redup atau ‘sunset,’ meminjam istilah Dino Martin, namun berdasarkan hasil survei Karir.com pada 55.000 responden di seluruh Indonesia, perminyakan dan gas bumi masih menduduki posisi pertama 10 industri dengan gaji rata-rata tertinggi, yakni Rp 12.099.508 gross/bulan, disusul oleh industri pertambangan dan mineral Rp 11.403.607 gross/bulan, dan kimia Rp 9.175.496 gross/bulan.

Dari waktu ke waktu, beberapa industri masih menjadi industri yang menjanjikan karena produknya yang selalu dibutuhkan oleh masyarakat hingga ke level keseharian; tidak sedikit jumlah masyarakat yang menggunakan produk-produk tersebut setiap hari, bahkan dalam level konsumsi lebih dari sekali sehari.

Industri barang konsumsi atau consumer goods salah satunya, yang menduduki peringkat ketujuh dengan gaji rata-rata Rp 7.689.833 gross/bulan.

Selain keempat industri yang disebutkan di atas, enam industri lainnya yang menawarkan gaji rata-rata tertinggi adalah penerbangan, hukum, properti, manufaktur, telekomunikasi dan konsultasi.

Produk atau jasa dari kesepuluh industri tersebut bisa dibilang akan selalu dibutuhkan oleh masyarakat sampai kapanpun. Apakah hal ini memiliki korelasi berbanding lurus dengan tingginya gaji rata-rata yang ditawarkan?

Apapun jawabannya, jika Anda adalah lulusan teknik dengan nilai di atas rata-rata, kesempatan berkarier di perusahaan-perusahaan di kesepuluh industri di atas ada baiknya tidak disia-siakan.

Salah satu kesempatan yang kini sedang diinginkan oleh ribuan kandidat lainnya di seluruh Indonesia adalah Graduate Trainee Program 2017 (GTP 2017). Program yang dikhususkan bagi lulusan-lulusan terbaik Indonesia milik Coca-Cola Amatil Indonesia (CCAI) ini menawarkan gaji di atas rata-rata, dan tak hanya itu, jika Anda berprestasi, jenjang karier Anda pun akan melesat lebih cepat dibandingkan di tempat lainnya.

Hingga hari ini, hampir 10.000 lulusan-lulusan baru telah mendaftar melalui situs Karir.com, namun hanya yang terbaik lah yang tentunya akan terpilih. Para pendaftar ini tentunya sadar bahwa CCAI bukan hanya merupakan perusahaan minuman non-alkohol multinasional terbaik di dunia namun juga bergerak di industri yang “tak ada matinya.” Ya, seluruh orang di dunia mengkonsumsi produk CCA.

Jika Anda lulusan S1/S2 dengan IPK min. 3,0, lulusan baru atau memiliki pengalaman kerja tidak lebih dari satu tahun, berusia tidak lebih dari 25 tahun, saatnya Anda membuktikan bahwa Anda mampu berkompetisi dengan puluhan ribu orang lainnya dari seluruh Indonesia!

Gaji tinggi dan akselerasi jenjang karir yang menjanjikan tentunya tidak datang tanpa usaha. Ada beberapa tes yang harus Anda lalui sebelum dapat menikmati gaji dan fasilitas lainnya.

Jika Anda menginginkan gaji di atas rata-rata, tentunya Anda harus melakukan usaha yang di atas rata-rata juga. Jika Anda hanya melakukan yang dilakukan orang pada umumnya, tentunya Anda pun hanya akan menerima hasil yang didapatkan orang pada umumnya. Jika Anda melakukan lebih, sudah barang tentu Anda akan mendapatkan lebih.

Nah, jangan lupa untuk melalui berbagai tahapan tes GTP 2017, salah satunya tes wawancara melalui rekaman video. Banyak di antara kandidat yang tidak melakukan tes wawancara ini dengan serius atau tidak menjawab pertanyaan dengan semestinya. Tentu saja kandidat-kandidat semacam ini tidak layak mendapatkan sesuatu yang lebih. Jika Anda ingin lolos dalam GTP 2017, tes wawancara ini adalah pintu gerbang pertama yang harus Anda lalui dengan sebaik-baiknya.

Tips-nya mudah: jawab dengan sungguh-sungguh sesuai pengalaman Anda semasa sekolah atau kuliah, juga sesuai harapan atau visi dan misi hidup Anda. Tentu saja pertanyaan-pertanyaan ini tidak ada yang melebihi kemampuan Anda untuk menjawab. Pertanyaannya adalah seputar karir dan kepemimpinan (leadership) secara umum, tidak ada sesuatu yang spesifik mengarah ke bidang tertentu. Jadi, tidak perlu khawatir, cukup percaya diri dengan kemampuan Anda.

Tips berikutnya; gerak tubuh dan ekspresi wajah yang semestinya. Banyak di antara kandidat yang melakukan wawancara rekaman video ini dengan gerak tubuh dan ekspresi wajah yang terlihat tidak serius. Yang perlu Anda ingat adalah bahwa rekaman video Anda akan dilihat oleh para praktisi HR dengan latar belakang psikologi. Mereka mampu melihat atau menganalisis kepribadian Anda dari gerak tubuh dan ekspresi wajah Anda. Jadi, berikan impresi yang semestinya; bagaimana Anda ingin mereka melihat Anda sebagai sebuah pribadi.

Bisa jadi ini adalah batu loncatan Anda untuk karir Anda di kemudian hari. Banyak pengalaman diungkapkan oleh mereka yang sudah bekerja di CCAI, salah satunya adalah menjalin relasi dengan kolega di luar negeri dan mendapatkan pelatihan atau mentoring dari para direktur ekspat.

Nah, selamat mendaftar GTP 2017, selamat melakukan tes wawancara melalui rekaman video, dan menikmati jerih payah Anda di kemudian hari dalam bentuk gaji, fasilitas dan ilmu yang Anda dapatkan dari orang-orang terbaik di sebuah perusahaan multinasional. Tidak semua perusahaan mampu memberikan apa yang Anda cari, jadi jangan sia-siakan kesempatan ini.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya