Brewin Mesa Targetkan Serah Terima Apartemen The Lana di Akhir 2020

The Lana dilengkapi dengan beragam fasilitas yang mungkin paling banyak untuk apartemen kelas high end di area Jakarta Barat dan Tangerang.

oleh Liputan6.com diperbarui 16 Agu 2019, 13:00 WIB
Diterbitkan 16 Agu 2019, 13:00 WIB
Ilustrasi Apartemen
Ilustrasi Apartemen.

Liputan6.com, Jakarta - Brewin Mesa, pengembangan proyek apartemen The Lana akan mempercepat penyelesaian proyek yang berada di Alam Sutera Tangerang tersebut. Targetnya, serah terima kunci bisa dilakukan pada akhir 2020.

Direktur Utama PT Brewin Mesa Sutera Bill Cheng mengatakan, Brewin Mesa menghadirkan proyek apartemen yang dirancang dengan baik. Untuk membangun proyek ini, perusahaan menunjuk China State Construction Engineering Corporation (CSCEC) sebagai kontraktor.

Apartemen The Lana bekerja sama dengan Andrew Bromberg sebagai arsitek dan Davy Sukamta selaku Konsultan Struktural. Davy menjelaskan Apartemen The Lana terdiri dari dua gedung setinggi 37 lantai, 6 lantai parkir, dan 1 level basement. Dilengkapi dengan kolam renang 40 meter.

"Seluruh elemen struktur sudah dirancang mengikuti aturan SNI yang berlaku, dengan mempertimbangkan segi kekuatan struktur gedung, segi pembangunan dan juga sejalan dengan konsep rancangan arsitektur." jelas Davy.

Steven Lee, selaku Direktur Utama PT CSCEC mengatakan telah melihat Indonesia sebagai potensi besar untuk membangun bisnis jangka panjang yang berkelanjutan. Alasan tersebut menjadikan Steven Lee ingin bergabung dengan pengembang.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Rincian Proyek

The Lana dikembangkan oleh PT Brewin Mesa Sutera. PT Brewin Mesa Sutera adalah perusahaan patungan antara Brewin Mesa dan Shenning Emerging Asia Real Estate Fund.

The Lana dilengkapi dengan beragam fasilitas yang mungkin paling banyak untuk apartemen kelas high end di area Jakarta Barat dan Tangerang.

Lebih dari 2.000 m2 fasilitas indoor, serta podium roof deck yang luas dilengkapi dengan 3 kolam renang dan taman-taman indah untuk mendukung gaya hidup sehat dan nyaman yang selaras dengan pengembangan mewah di area CBD Jakarta.

Banyaknya fasilitas yang tersedia meliputi sky deck yang sangat luas, berbagai lounge, ruang pertemuan, gym yang luas, studio yoga, taman, fitur air, tempat barbeque, serta fitur-fitur unik seperti Thinking Boxes, Wayang Tower, Giant Hammock dan Solarium.

Reporter: Chrismonica

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya