Liputan6.com, Semarang: PB Djarum Kudus menyiapkan bonus Rp200 juta untuk pemainnya yang berhasil menjadi juara pada kejuaraan bulu tangkis All England Super Series Premier 2014 yang berakhir Senin dini hari di National Indoor Arena, Birmingham, Inggris.
Ketua PB Djarum Kudus Yoppy Rosimin ketika dihubungi dari Semarang, Senin (10/3/2014), mengatakan, seperti tahun-tahun sebelumnya Djarum selalu memberikan bonus kepada pemainnya yang menjadi juara di All England.
"Tahun ini atau 2014 kita juga akan memberikan bonus kepada tiga pemain Djarum Kudus yang menjadi juara pada kejuaraan tersebut yaitu Tontowi Ahmad, Mohammad Ahsan, dan Liliyana Natsir," katanya.
Bonus yang diberikan kepada mereka, kata dia, masing-masing sebesar Rp200 juta. "Kita akan berikan secepatnya, yaitu pada pekan ini juga," katanya menegaskan.
Pemberian bonus tersebut, menurut dia, sebagai apresiasi kepada mereka yang telah berjuang dengan keras dan berlatih dengan keras sehingga mampu mengharumkan nama bangsa dan negara Indonesia di kancah olahraga bulu tangkis internasional.
Di samping itu, kata dia, sekaligus untuk merangsang pemain yang lain supaya bisa mencetak prestasi seperti yang dilakukan ketiga pemain tersebut.
Ketua Umum PBSI Gita Wirjawan juga menyatakan akan memberi bonus bagi para juara All England tersebut. (ant)
Juara All England Diguyur Bonus Rp 200 Juta
"Kita akan berikan secepatnya, yaitu pada pekan ini juga," kata Yoppy Rosimin.
diperbarui 10 Mar 2014, 19:32 WIBDiterbitkan 10 Mar 2014, 19:32 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Memahami Ujikom, Proses Penilaian untuk Mengukur Kemampuan Seseorang dalam Bekerja
Ciri-Ciri Orang dengan Otak Cerdas Meski Berpenampilan Sederhana
Rahasia Membuat Jengkol Empuk dan Bebas Bau
Cara Mengolah Cumi agar Empuk dan Bebas Amis
Infografis Efek Donald Trump Menang Pilpres AS ke Perekonomian Global dan Geopolitik
Universal Precaution adalah Strategi Perlindungan untuk Tenaga Kesehatan, Berikut Prinsip dan Penerapannya
Bursa Saham Asia Ceria Usai The Fed Pangkas Suku Bunga
6 Hal yang Bisa Jadi Penyebab Kamu Menstruasi 2 Kali dalam Sebulan
Polusi Karbon dari Jet Pribadi Melonjak dalam 5 Tahun Terakhir: Orang Kaya yang Berulah, Orang Miskin Menanggung Dampaknya
BRI Tingkatkan Sharing Economy ke Masyarakat Lewat AgenBRILink
Tol Solo-Yogyakarta Segmen Kartasura-Klaten Resmi Bertarif Mulai 8 November 2024
Ruben Amorim Tiba, 1 Pemain Terpinggir Manchester United Tolak Didepak pada Januari 2025