Liputan6.com, Madrid: Kiper Real Madrid, Iker Casillas, kemungkinan besar akan tetap bertahan bersama "Los Blancos". Namun, penjaga gawang Madrid lainnya, Diego Lopez, diperkirakan akan pindah ke klub Italia, Napoli.
Cite Mundo Deportivo, Rabu (2/7/2014), mengklaim, Madrid sepertinya ingin tetap mempertahankan kapten mereka. Dan, posisi Lopez kemungkinan diproyeksikan menggantikan Pepe Reina di San Paolo.
Sebelumnya, masa depan Casillas belum menemui titik terang. Namun pelatih Madrid, Carlo Ancelotti, percaya anak asuhnya itu akan tetap berseragam Madrid musim depan.
Menurut Ancelotti, kiper timnas Spanyol itu sangat senang berada di Madrid. "Kami tidak seharusnya memikirkan ini, karena setelah kami berhasil menjuarai Liga Champions, semuanya telah pergi berlibur. Casillas senang berada di sini."
Di musim 2013/2014 ini, penjaga gawang berusia 33 tahun itu jarang diturunkan menjadi starter di skuat Los Blancos saat bertanding di laga Primera Division. Posisinya tergeser oleh Lopez dan mengharuskan Casillas hanya bermain di Piala Liga dan Liga Champions.
Bersama Spanyol, Casillas turut membawa timnya menjuarai Piala Dunia 2010, Piala Eropa 2008, dan Piala Eropa 2012 lalu. Ia kini berkesempatan meraih trofi Piala Dunia 2014 setelah namanya menjadi salah satu daftar penjaga gawang yang berangkat ke Brasil.
Casillas Bertahan, Lopez Hengkang ke Italia?
Real Madrid kemungkinan akan tetap mempertahankan Iker Casillas.
Diperbarui 03 Jul 2014, 01:21 WIBDiterbitkan 03 Jul 2014, 01:21 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Bolehkah Sholat Tahajud setelah Witir di Bulan Ramadhan, Begini Kata Ustadz Khalid Basalamah
Amankan Mudik Lebaran 2025, TNI Kerahkan Alutsista dan 66.714 Personel
Polda Jatim Bongkar Praktik LPG Oplosan di Jombang
Prabowo Beberkan Sejumlah Kebijakan untuk Bantu Masyarakat Selama Ramadan dan Jelang Idulfitri
Bintang Australia di Piala Dunia: Ada Pemain Tersubur yang Cetak Gol Ikonik Turnamen
Bupati Bandung Usul Bangun Flyover Rancaekek-Majalaya, Ini Alasannya
Cara Sholat Taubat untuk Perempuan Setelah Zina: Doa dan Upaya Lainnya
Asal Atoko Point, Batuan Berwarna di Kawah Jezero Mars
Orang yang Berbuat Baik tapi Ujungnya Masuk Neraka, Siapa Mereka? Peringatan Buya Yahya
Kebakaran di Rawamangun Diduga Akibat Tumpahan Solar, Damkar Kerahkan 55 Personel
6 Gaya Hijab Cut Meyriska Terbaru yang Bisa Jadi Inspirasi
Food blogger Codeblu Jalani Pemeriksaan di Polisi: Tidak Pernah Ada Pemerasan Hanya Penawaran Kerja Sama