Liputan6.com, Jakarta - Korea Selatan U-23 menang besar 5-0 atas Brunei Darussalam U-23 dalam laga pembuka kualifikasi grup H Pra Piala Asia U-23 2016, Jumat sore (27/3/2015) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
Korsel tampil dominan sejak peluit kick-off dibunyikan wasit. Pada serangan pertama, Korsel membuka keunggulan dengan cepat, ketika bek sayap Sim Sangmin memberikan umpan dari sisi kanan gawang kiper Ahsanuddin.
Bola liar jatuh di hadapan gelandang Korsel, Lee Yoeng-Jae, untuk kemudian dengan mudah menceploskan bola ke gawang Brunei. Korsel 1-0 unggul atas Brunei. Serangan Korsel belum berhenti, pada menit ke-15, tendangan striker Ahn Hyunbeon masih melebar dari gawang Brunei.
Korea Selatan baru menggandakan keunggulan pada menit ke-25, setelah sundulan bek Jung Seunghyun berhasil menggetarkan jala Brunei. Korsel memimpin 2-0.
Di babak kedua, situasi permainan tak banyak berubah. Tim asuhan Shin Tae-Yong itu lagi-lagi menambah pundi-pundi gol mereka. Dua di antaranya dari titik putih.
Pertama terjadi pada menit ke-56, usai Hyunbeon yang sedari tadi merepotkan pertahanan Brunei dilanggar oleh Suhaimi Anak Salau. Kim Hyun yang dipercaya mengeksekusi penalti sukses menuntaskan tugasnya. Korsel unggul 3-0 atas Brunei.
Penalti kedua lagi-lagi ketika Hyunbeon dilanggar anak-anak asuhan Stephen Ng Heng Seng di kotak terlarang. Kwin Changhoon yang menjadi algojo menjalankan tugasnya dengan sempurna untuk membawa Korsel unggul 4-0.
Gol terakhir Korsel tercipta pada menit ke-75, ketika striker mereka, Jang Hyun Soo melalui tendangan voli. Skor 5-0 untuk kemenangan Korsel berakhir sampai laga usai.
Korsel U-23 Hajar Brunei U-23 5 Gol Tanpa Balas
Lima gol bersarang di gawang Brunei U-23 di laga Pra Piala Asia U-23 2016
Diperbarui 27 Mar 2015, 18:03 WIBDiterbitkan 27 Mar 2015, 18:03 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kemegahan Masjidil Haram yang Disebut Masjid Termahal di Dunia, Biayanya Rp1.638 Triliun
5 Model Long Dress Brokat dengan Desain Modern dan Mewah, Elegan
DPRD DKI: Jangan Sampai Formula E Gunakan APBD
Infografis Film Animasi Jumbo Pecah Rekor dan Sederet Faktanya
Manfaat Tanaman Hias Bunga Air Mata Pengantin untuk Kesehatan
Carlo Ancelotti Bakal Ditendang, Real Madrid Tutup Rapat Pintu Keluar Arda Guler
Sorot Keserakahan Manusia, Manajer Musisi Fransiscus Eko Turun Gunung Luncurkan Single Evolusi
5 Jenis Jaket Favorit Ini Ungkap Kepribadian, Kamu Suka Koleksi yang Mana?
Harga Emas Antam Hari Ini 26 April 2025 Turun Rp 21.000, Cek Rinciannya
PSU Pilkada Ganggu Tata Kelola Pemda, Tito Ajak Akademisi Evaluasi Sistemnya
Wamen PU Ungkap Pentingnya Peran Perempuan dalam Pembangunan Infrastruktur
Aturan Berpakaian di Pemakaman Paus Fransiskus, Hanya Ada 1 Jenis Perhiasan yang Diizinkan