Liputan6.com, Boston- Cleveland Cavaliers dan Washington Wizards berhasil memastikan tiket ke semifinal NBA Wilayah Timur. Kedua tim lolos setelah berhasil menyapu bersih lawan-lawannya di putaran pertama play-off.
Cavaliers menghantam tuan rumah Boston Celtics 101-93 pada gim keempat. Kyrie Irving dan kawan-kawan pun unggul 4-0 atas Celtics sehingga berhak lolos ke semifinal.
Keberhasilan Cavs menang 4-0 dalam sistem best of seven merupakan yang pertama sejak tahun 2009.
Lebron James tampil perkasa di laga ini. Dia nyaris meraih triple double. James menghasilkan 27 poin, 10 rebound dan delapan assists dalam 46 menit penampilannya.
Sayangnya kemenangan Cavs ini harus dibayar mahal. Big man Kevin Love mengalami cedera bahu. Dia diragukan tampil di semifinal wilayah.
Sapu bersih 4-0 juga dilakukan Wizards. Mereka menang telak 125-94 atas Toronto Raptors. Duet Bradley Beal dan John Wall sulit dibendung oleh para pemain Raptors.
Ada tujuh pemain Wizards yang mencetak poin dua digit. Wall dan Marcin Gortat meraih double-double.
Cavs dan Wizards Lolos ke Semifinal
LeBron James nyaris mencetak triple double.
Diperbarui 27 Apr 2015, 11:42 WIBDiterbitkan 27 Apr 2015, 11:42 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
4 Potret Dara The Virgin dengan Riasan Minimalis, Inspirasi Tampil Fresh dan Berseri Sehari-Hari
Apa itu Diet MIND yang Sedang Tren di Kalangan Netizen Korsel? Ini Penjelasannya
Tarif Donald Trump Tebar Ketakutan, Harga Minyak Anjlok
350 Kata Mudik Lebaran Lucu dan Inspiratif untuk Meriahkan Perjalanan Pulang Kampung
Ray Sahetapy Meninggal Dunia di Usia 68 Tahun, Warganet Ramaikan X Twitter dengan Ucapan Duka
10 Tips Merayakan Lebaran dengan Tenang, Cegah Overstimulasi Mental
Tips Atur Pola Makan saat Lebaran agar Gula Darah Tetap Normal, Lengkap dengan Contoh Menu
5 Potret Ashanty Kenakan Beragam Model Kebaya, Inspirasi Tampil Anggun Memesona di Segala Acara
350 Ucapan Lebaran Menyentuh Hati untuk Keluarga dan Sahabat
Trik Mudah Bikin Alis Rapi yang Simetris dan Terlihat Natural, Cocok Bagi Pemula
Keistimewaan Bulan April, Bisa jadi Penanda Mau 'Sugih' Kata Mbah Moen
Apa Itu Halal Bihalal? Tradisi Pengikat Silaturahmi Khas Indonesia yang Punya Makna Mendalam