Calderon: Bale Harus Tetap Tinggal di Madrid

Ramon Calderon menilai Gareth Bale pemain yang sangat baik dan berkomitmen untuk tim

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 07 Mei 2015, 15:39 WIB
Diterbitkan 07 Mei 2015, 15:39 WIB
Real Madrid Siap Hadapi Juventus
Toni Kroos, Gareth Bale, Jese Rodriguez (kiri-kanan) saat melakukan latihan di Stadion Juventus, Turin, Italia (4/5/2015). Real Madrid akan menantang Juventus di leg pertama semifinal Liga Champions. (Reuters/Max Rossi)

Liputan6.com, Madrid - Mantan Presiden Real Madrid, Ramon Calderon, ingin tetap melihat Gareth Bale berada di klub setelah musim ini. Calderon sama sekali tidak berpikir pemain sayap itu, akan meninggalkan Bernabeu.

"Saya berharap ia akan tinggal dan tetap bersama kami," kata Calderon.

Berbicara kepada Radio Wales Sport, Calderon menambahkan: "Rupanya dia senang berada di sini [Madrid], dan seperti yang saya katakan sebelumnya masalahnya adalah nilanya lebih tinggi dari Cristiano Ronaldo."

"Tapi saya pikir tidak ada alasan bahwa dia akan meninggalkan Madrid," ujar Calderon. "Dia pemain yang sangat baik dan berkomitmen untuk tim."

Gelandang Real Madrid, Gareth Bale (kiri) saat dilanggar bek Juventus Leonardo Bonucci pada leg pertama babak semifinal Liga Champions di Juventus Stadium, Rabu (6/5/2015). Juventus menang 2-1 atas Real Madrid. (Reuters/Stefano Rellandini)

Pemain internasional Wales ini sebelumnya sempat mendapat kritikan saat tampil melawan Juventus di leg pertama semifinal Liga Champions, Selasa lalu.

Bale, yang bergabung dengan El Real dengan rekor transfer dunia pada 2013, memiliki sentuhan paling sedikit dalam laga di Turin itu.

Pemain Termahal

Ramon Calderon (© AFP 2008)
Real Madrid's president Ramon Calderon waits for the beginning of the group H Champions League match between Juventus and Real Madrid at Olympic stadium in Turin on October 21, 2008. AFP PHOTO DAMIEN MEYER

Sebelumnya, mantan kapten sekaligus legenda Manchester United (MU), Roy Keane, juga menilai Bale menjadi biang keladi kekalahan Madrid dari Juventus.

Pada laga yang dimenangkan Juventus dengan skor 2-1 itu, Bale tidak menunjukkan kualitasnya sebagai pemain termahal di dunia. Selama pertandingan, dia hanya melepaskan satu tendangan dan 15 umpan.

"Anda tidak bisa memenangkan pertandingan dengan 10 orang. Bale tidak memberikan kontribusi untuk Real Madrid di laga ini," ujar Keane

"Dia terlalu gampang membikin keputusan, Padahal alasan dia berada di Real Madrid adalah untuk membuat tim itu semakin kuat bukan membuat rekan setimnya tidak bahagia dengan keputusannya yang salah," pria berusia 43 tahun itu menambahkan.

Baca Juga:

"Real Madrid Bakal Tampil Beda di Leg Kedua"

Vidal: Mimpi Juventus Semakin Dekati Kenyataan

5 Bomber Paling Maut di Liga Champions

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya