Liputan6.com, Manchester- Manchester United serius mengejar bintang Lazio Felipe Anderson. Setan Merah akan segera mengajukan penawaran awal kepada Lazio. Dana besar telah disiapkan manajer Louis van Gaal.
MU sudah lama memantau perkembangan Anderson. Beberapa kali pemandu bakat MU dikirim menyaksikan langsung aksi pemuda Brasil tersebut. Para pemandu bakat MU terkesan dengan aksi Anderson.
The Daily Star Sunday melaporkan Van Gaal tidak mau kehilangan Anderson meski MU sudah membeli Memphis Depay. Van Gaal akan mencoba menggoda Lazio dengan memberikan penawaran 30 juta pound (Rp 613 miliar).
Van Gaal merasa perlu merekrut Anderson musim panas ini. Pasalnya bila tidak bergerak cepat pemain 22 tahun ini bisa direbut oleh rival MU seperti Chelsea, Manchester City hingga Barcelona.
Anderson mencuri perhatian klub besar setelah tampil ciamik bersama Lazio musim ini. Dia berhasil menjaringkan 10 gol. Anderson membawa Lazio lolos ke Liga Champions lagi dengan finis di posisi ketiga klasemen Serie A.
Bila Anderson jadi dibeli MU maka Adnan Januzaj semakin terancam. Pemuda Belgia itu kemungkinan akan jadi tumbal kedatangan Anderson. (Tho/Rmn)
MU Tawar Pemain Lazio Rp 613 Miliar
MU tak mau pemain incarannya ini direbut Barcelona atau Manchester City.
Diperbarui 08 Jun 2015, 07:26 WIBDiterbitkan 08 Jun 2015, 07:26 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Saat Paus Fransiskus Ingatkan Tentang Penggunaan AI dan Mitigasi Risikonya
VIDEO: Hari Kartini: Bus Transjakarta, LRT, dan MRT Gratis untuk Perempuan
AS Keluhkan Peredaran Barang Palsu di Mangga Dua, Kemendag Buka Suara
Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Semasa Hidup Pilih Sumbangkan Gaji
Di Depan Komisi III DPR, OCI Bantah Lakukan Kekerasan dan Eksploitasi Pemain Sirkus
Siapa Sosok Camerlengo yang Umumkan Paus Fransiskus Meninggal?
5 Inspirasi Desain Rumah Sederhana, Cocok Untuk Lahan Terbatas
Indra Priawan Suami Nikita Willy Berikan Respons Bijak Soal Memilih Istri atau Anak
Potret Dapur di Rumah Juan-Eve, Model Minimalis yang Memikat dan Fungsional Hasil Ngonten di Tiktok
VIDEO: PM Israel: Kita Harus Hancurkan Hamas!
Dorong Kesetaraan Gender dan Pemberdayaan Perempuan Jadi Cara AXA Financial Indonesia Rayakan Hari Kartini, Seperti Apa?
Fokus Pagi : Kebakaran Melanda Pertokoan di Aceh Timur, Enam Kios Ludes