Liputan6.com, Jakarta: Legenda sepak bola Indonesia, Rochy Putirai, memiliki aktivitas baru dalam dunia sepak bola. Berbeda dengan sebelum-sebelumnya, kini ia dekat dengan selebritis ternama Indonesia.
Eks bintang Persija Jakarta tersebut kini melatih para selebritis untuk mengolah si kulit bundar. Bertempat di Pro Arena Pondok Indah Futsal, Rochy dan para selebritis rutin melakukan latihan pada Jumat Malam.
"Sebenarnya rutinitas itu baru dua minggu, karena mereka mengeluh saat bermain tidak kompak, makanya bikin latihan rutin," jelas Rochy saat ditemui di Pro Arena Futsal, Pondok Indah, Jumat (3/7/2015).
"Saya diajak kerabat saya bergabung di sini, saya senang mereka punya kemauan untuk belajar."
Rochy yang sempat merajai kasta tertinggi sepak bola Indonesia ini ingin berbagi ilmunya pada selebritis. Pria asal Maluku tersebut terkenal dengan golnya ke gawang AC Milan kala membela Kitchee SC 2004 silam.
"Saya sebenarnya bukan pelatih, tapi kebetulan saya punya pengetahuan, kemampuan, jadi saya ajari mereka," tambah eks pemain Kitchee SC itu.
Kedatangah Rochy di lapangan membuat para artis cukup senang. Mereka sendiri memiliki kebanggaan tersendiri saat bertemu salah satu pesepakbola Indonesia yang sukses di luar negeri.
"Tentunya rasa bangga itu ada, Rochy adalah mantan bintang Indonesia, apalagi dua golnya ke gawang AC Milan, sungguh luar biasa," kenang salah satu artis Indonesia, Adipati Dolken. (Ton/Def)
Legenda Persija dan Timnas Kini Berprofesi Pelatih Selebritis
Siapa legenda Persija yang turun tangan latih tim futsal selebritis?
Diperbarui 04 Jul 2015, 10:27 WIBDiterbitkan 04 Jul 2015, 10:27 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Nou dan Uti, Tradisi Panggilan Anak Gorontalo yang Mulai Tergerus Zaman
Jangan Salah, Begini 4 Cara Memasak Ayam yang Paling Sehat
Gus Iqdam Ngaku Sakit Gara-Gara Kualat sama Ning Nila, Endingnya So Sweet..
Waspada, Hujan Deras Masih Berpotensi Landa Sulut Beberapa Hari ke Depan
Wali Kota Malang Sambut Kunjungan Ketua Umum PSI di Rumah Dinas
Dari Jualan Pakai Gerobak dan Tenda, Jadi Destinasi Wisata Kuliner Legendaris di Kota Makassar
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Senin 28 April 2025
13 Tips Desain Rumah Islami 2025: Minimalis, Nyaman dan Berkah
Dokter Spesialis Penyakit Dalam di Pekanbaru Dijebloskan ke Penjara, Kasus Apa?
Bak Film Action, Aksi Heroik Nelayan Tasikmalaya Selamatkan Diri di Tengah Gelombang Tinggi
Baju Gamis Menjulur sampai Lantai, Bolehkah jika Dipakai Sholat? Ini Kata Buya Yahya
Kades di Lampung Timur Gelapkan Dana Desa Rp321 Juta, Buron Setahun Akhirnya Ditangkap