Liputan6.com, Jakarta: Kisruh PSSI dengan Menpora tak hanya mengacaukan ranah kompetisi sepak bola. Namun kisruh ini mulai mengarah kepada kemungkinan terjadinya dualisme di tubuh PSSI.
Sinyal ini makin kuat menyusul komentar Tim Transisi beberapa waktu lalu yang ingin menggelar Kongres Luar Biasa (KLB) pada Januari 2016 nanti. Meski Menpora Imam Nahrawi juga sempat membantah kemungkinan KLB.
Bakal terjadinya dualisme membuat prihatin stakeholder sepak bola nasional. Mantan Ketum PSSI, Agum Gumelar diantaranya yang mewanti-wanti agar dualisme jangan sampai terjadi lagi.
"Kalau terjadi lagi FIFA bakal semakin marah. Menggelar KLB itu aturannya dan itu hanya bisa dilakukan PSSI. Tim Transisi itu anggotanya siapa? Itu harus dicegah dan jangan sampai terjadi," katanya kepada wartawan, Jumat (14/8/2015).
Dualisme organisasi dikhawatirkan juga menimbulkan dualisme kompetisi seperti pada 2011 lalu saat muncul Break Away League, Liga Primer Indonesia. Tanda-tanda itu mulai terlihat saat Kemenpora diketahui gandeng pengusaha Arifin Panigoro.
Meski, Kemenpora menyebutkan jika Arifin bakal menggelar kompetisi U-15.Agum berharap kesalahan-kesalahan yang dilakukan Menpora bisa jadi perhatian Presiden Jokowi.
"Kompetisi itu ada sistemnya. Ini yang harus diketahui menteri dan presiden. Di tengah kisruh seperti sekarang, saya masih berharap Presiden Jokowi mengambil keputusan yang bijak," seru Agum. (Def/Wnd)
"Jangan Sampai Terjadi Dualisme Lagi di PSSI"
Stakeholder sepak bola Indonesia berharap Presiden Jokowi segera bertindak dan mengambil keputusan bijak.
Diperbarui 15 Agu 2015, 07:21 WIBDiterbitkan 15 Agu 2015, 07:21 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Nou dan Uti, Tradisi Panggilan Anak Gorontalo yang Mulai Tergerus Zaman
Jangan Salah, Begini 4 Cara Memasak Ayam yang Paling Sehat
Gus Iqdam Ngaku Sakit Gara-Gara Kualat sama Ning Nila, Endingnya So Sweet..
Waspada, Hujan Deras Masih Berpotensi Landa Sulut Beberapa Hari ke Depan
Wali Kota Malang Sambut Kunjungan Ketua Umum PSI di Rumah Dinas
Dari Jualan Pakai Gerobak dan Tenda, Jadi Destinasi Wisata Kuliner Legendaris di Kota Makassar
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Senin 28 April 2025
13 Tips Desain Rumah Islami 2025: Minimalis, Nyaman dan Berkah
Dokter Spesialis Penyakit Dalam di Pekanbaru Dijebloskan ke Penjara, Kasus Apa?
Bak Film Action, Aksi Heroik Nelayan Tasikmalaya Selamatkan Diri di Tengah Gelombang Tinggi
Baju Gamis Menjulur sampai Lantai, Bolehkah jika Dipakai Sholat? Ini Kata Buya Yahya
Kades di Lampung Timur Gelapkan Dana Desa Rp321 Juta, Buron Setahun Akhirnya Ditangkap