Liputan6.com, Jakarta: Pasca dilantik oleh Menpora Imam Nahrawi sebagai pengurus baru periode 2015-2020 pekan lalu, jajaran pengurus pusat Asosiasi Street Soccer Indonesia (ASSI) langsung melakukan blusukan ke berbagai daerah di tanah air seperti Jawa Timur dan Bali untuk melakukan sosialisasi.
Dipimpin langsung oleh Ketua Umum terpilih Mandira Isman didampingi Sekretaris Jenderal Kamal Hasan, ASSI melakukan pertemuan dengan beberapa pihak termasuk dua pemain kebanggaan masyarakat Surabaya yakni Bejo Sugiantoro dan pemain bintang masa kini Evan Dimas Darmono serta pelatih Persebaya Ibnu Grahan dan anggota DPRD Kota Surabaya Vinsensius Awey.
"Selain silaturahmi karena kami baru dikukuhkan, kunjungan kami ke daerah-daerah ini punya tujuan lain yakni malakukan sosialisasi Street Soccer dan bertemu dengan pelaku-pelaku sepakbola di daerah seperti yang kami lakukan di Surabaya bertemu dengan mas Bejo Sugiantoro, pelatih Persebaya Ibnu Grahan dan Evan Dimas Darmono. Responnya sangat baik sekali dan mereka siap membantu," kata Mandira seperti rilis yang diterima Liputan6.com.
Setelah melakukan sosialisasi di Jawa Timur, jajaran pengurus ASSI akan langsung bertolak ke Bali untuk melakukan pengecekan jelang persiapan Fornas (Festival Olahraga Rekreasi Indonesia) Oktober mendatang. Mandira mengatakan, jajaran kepungurusan ASSI yang baru mempunyai komitmen kuat untuk memajukan street soccer di tanah air sehingga kedepannya bukan tidak mustahil bisa mengharumkan nama bangsa di dunia internasional seperti yang pernah dilakukan oleh Rumah Cemara.
"Kami ke Bali sekalian untuk melakukan pengecekan persiapan Fornas yang akan dihelat pada bulan Oktober mendatang. Saat ini, ASSI sudah ada di 16 provinsi, lima kota. Kita berharap tiga bulan kedepan sudah 20 provinsi yang gabung ke ASSI, itu harapan kami dan kami akan kerja keras untuk mencapainya, ya tentunya dengan sosialsasi yang continue," ungkapnya.
"Kami berharap apa yang kami lakukan ini (blusukan) kedepannya bisa menjalin kerjasama dengan pemerintah daerah dan FORMI daerah dalam melakukan pembinaan Street Soccer ini," pungkasnya. (Def/Tho)
Blusukan, ASSI Temui Evan Dimas dan Bejo Sugiantoro
ASSI terus gencar memperkenalkan diri ke daerah-daerah.
diperbarui 29 Agu 2015, 05:59 WIBDiterbitkan 29 Agu 2015, 05:59 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
3 Fakta Terkait UI Tangguhkan Gelar Doktor Bahlil Lahadalia
Mengenal Salad Adalah Hidangan Segar yang Menyehatkan
Profil Yudha Febrian, Bek Kiri Berbakat yang Menghilang dari Radar Timnas Indonesia
Samudra Terluas di Dunia Adalah: Fakta Menarik dan Karakteristik Uniknya
Kena Modus Ganjal ATM di Rest Area, Pria Ini Kehilangan Ratusan Juta
Tragis Bocah Perempuan 7 Tahun di Banyuwangi Ditemukan Tewas, Diduga Diperkosa dan Dibunuh
Videographer Adalah: Panduan Lengkap Mengenai Profesi Kreatif yang Menjanjikan
Arti Mimpi Berada di Rumah yang Tidak Dikenal Menurut Islam
Apple Mulai Gulirkan iOS 18.2 Beta 3, Ini Bocoran Fitur Barunya
Fahri Hamzah Lobi Lahan BUMN Bisa Dibangun Rumah Rakyat
Ini Amalan yang Memudahkan Jawab Pertanyaan Malaikat Munkar Nakir, Kata Ustadz Das’ad Latif
Peralihan Kekuasaan, Donald Trump Temui Joe Biden di Gedung Putih