Grafis Rangkuman Moto GP 2015:Diawali Rossi, Diakhiri Lorenzo

Rossi sempat memimpin di awal-awal musim hingga seri terakhir di Valencia sebelum dijungkalkan Lorenzo.

oleh Defri Saefullah diperbarui 09 Nov 2015, 18:45 WIB
Diterbitkan 09 Nov 2015, 18:45 WIB
valentino rossi vs jorge lorenzo
ilustrasi Rossi vs Lorenzo (Grafis: Abdillah/Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta Valentino Rossi akhirnya harus takluk dalam perebutan gelar juara Moto GP 2015 melawan Jorge Lorenzo. Rossi hanya mampu merebut posisi keempat, sedangkan Lorenzo menjadi yang terdepan mulai sejak start hingga finis di seri pamungkas Moto GP Valencia,Minggu (8/11/2015).

Sepanjang musim ini, banyak sekali momen-momen menarik yang tentunya pantas untuk dikenang. Balapan 2015 ini diawali oleh kemenangan Valentino Rossi di seri pembuka Moto GP Qatar pada 29 Maret 2015 lalu.

Rossi tampil sempurna di seri pembuka ini. Karena dia pula yang mencatatkan lap tercepat tepatnya di lap ke-5 dengan catatan waktu 1 menit 55,267 detik. Ini menjadi sinyal positif jika "The Doctor" bisa rengkuh gelar juara dunia ke-10 untuk semua kelas atau ke-7 di Moto GP.

Namun sepanjang 18 seri yang dijalani, Rossi ternyata tak mudah merengkuh gelar juara yang jadi ambisinya itu. Tepatnya sejak seri ke-16 di Phillip Island, Australia,Rossi mencium bau persengkokolan antara dua pembalap asal Spanyol Marc Marquez dan Jorge Lorenzo.

Baca Juga

  • Van Gaal: MU Butuh Winger Baru
  • 1200 Personil Keamanan Jaga Duel Arema vs Gresik
  • Ozil Torehkan Rekor Assist Baru Premier League

Alhasil, seri pamungkas di Ricardo Tormo Valencia pun dimenangkan Jorge Lorenzo. Kemenangan di seri pamungkas ini pula yang turut membawa Lorenzo menjadi juara. Pembalap asal Spanyol itu rebut 330 poin atau unggul 5 poin atas Rossi.

Ingin lihat grafis lengkap pembalap sepanjang 2015?

Grafis rangkuman lengkap perjalanan pembalap sepanjang 2015 (Abdilla/Liputan6.com)

(Def/Rco)

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya