Kecelakaan Hebat, Pembalap Moto2 Tewas di MotoGP Catalunya

MotoGP Catalunya memakan korban.

oleh Defri Saefullah diperbarui 04 Jun 2016, 00:32 WIB
Diterbitkan 04 Jun 2016, 00:32 WIB
Kabar Duka, MotoGP Catalunya Makan Korban
Tim medis evakuasi Luis Salom usai terjadi kecelakaan (AFP)

Liputan6.com, Jakarta - Kabar duka datang dari MotoGP Catalunya. Pembalap Moto2 asal Spanyol, Luis Salom meninggal seketika usai mengalami kecelakaan hebat ketika mengikuti sesi latihan bebas 2 yang berlangsung di Sirkuit Catalunya, Montmelo Barcelona, Jumat (3/6/2016).

Baca Juga

  • FP1 MotoGP Catalunya: Calon Rekan Rossi Taklukkan Lorenzo
  • Kurang Tidur, Alasan Anggia/Ni Ketut Gagal ke Semifinal
  • Mourinho Jadi Manajer, 3 Pemain MU Cetak Gol

Pembalap SAG Racing Team tak bisa mengontrol motornya saat melibas tikungan ke-12. Ini membuat sesi latihan bebas untuk Moto2 terhenti.

"Dua mobil medis dan dua ambulan langsung datang ke lokasi untuk merawat pembalap 24 tahun itu. Helikopter juga diturunkan untuk membantu penanganan korban," bunyi pernyataan resmi di situs MotoGP.

"Karena kondisinya bertambah parah, dia lalu dibawa ke rumah sakit di Katalunya. Setelah tiba, dia langsung dioperasi. Tapi meski sudah berusaha, dia menghembuskan nafas terakhir pada pukul 16:55 waktu setempat."

Ini menjadi tragedi menyedihkan MotoGP yang sebelumnya sempat kehilangan pembalap berbakat, Marco Simoncelli di sirkuit Sepang.

Keterangan Saksi Mata

Pembalap asal Portugal, Miguel Oliviera menjadi saksi langsung kecelakaan yang menimpa Salom. Dia mencoba ceritakan apa yang terjadi.

"Tak banyak ruang di area itu, semuanya aspal. Sulit untuk melambat di sana, lalu saya lihat Salom menabrak pembatas. Setelah itu saya menikung dan tidak lihat yang lainnya," ujar Oliviera seperti dikutip Marca.

Lokasi kecelakaan berada di tempat fans Valentino Rossi biasa berkumpul. Rossi meyakini ada masalah dengan motor Salom.

"Meski tak ada foto, teman saya lihat kecelakaaannya dan cerita apa yang terjadi. Teman bilang Salom menerobos langsung tabrak pembatas dan motor jatuh mengenai tubuhnya," kata Rossi.

"Ini aneh, motor harusnya rusak. Sulit untuk mengerti kecelakaan ini."

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya