Tampil Buruk, Eks Striker Arsenal Ejek Ibra

Eks striker Arsenal kritik Ibra habis-habisan.

oleh Defri Saefullah diperbarui 04 Nov 2016, 21:50 WIB
Diterbitkan 04 Nov 2016, 21:50 WIB
Fenerbahce Vs Manchester United
Striker Manchester United, Zlatan Ibrahimovic, berusaha melewati gelandang Fenerbahce, Mehmet Topal, pada laga Liga Europa di Saracoglu Stadium, Turki, Kamis (3/11/2016). MU kalah 1-2 dari Fenerbahce. (Reuters/Murad Sezer)

Liputan6.com, Jakarta Eks striker Arsenal, Ian Wright mengejek penampilan buruk yang ditampilkan Zlatan Ibrahimovic bersama Manchester United musim ini. Termasuk saat kalah MU kalah 1-2 dari Fenerbahce pada lanjutan Liga Europa, Jumat (4/11/2016) dini hari WIB.

Dia menilai, Ibrahimovic bukan pemain fantastis seperti yang dikiranya. Dia mengatakan, tak akan banyak klub yang menginginkan Ibrahimovic jika bermain seperti itu.

"Sejak awal musim, satu hal yang membuatnya tetap ada di tim itu karena dia terus cetak gol. Pergerakannya tidak hebat, jujur saja, Saya tak yakin banyak klub ingin membelinya meski gratis," katanya seperti dikutip Mirror.

Wright secara keseluruhan menilai penampilan MU memang sangat buruk musim ini. Dia menilai Ibrahimovic memberikan kontribusi terhadap penampilan MU yang lambat.

"Anda lihat permainan Manchester City, Chelsea, Liverpool, Arsenal dan Spurs, semuanya hidup. Mereka mampu bermain cepat dan berenergi," ujarnya.

"Coba lihat permainan MU, sangat lambat. Ibrahimovic salah satunya yang menyebabkan itu. Saya tak lihat Ibra tampil bagus di 15 pertandingan, padahal MU butuhkan itu."

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya