Liputan6.com, Jakarta- Liverpool masih berjuang merebut tiket Liga Champions. Mereka kini duduk di posisi empat klasemen sementara Liga Inggris dengan 70 poin, terpaut satu angka dengan Arsenal yang menempel ketat di bawahnya.
Perjuang Liverpool mendapat tantangan berat akhir pekan ini. Mereka dijadwalkan menghadapi West Ham United di London Stadium, Minggu, 14 Mei 2017.
Baca Juga
The Hammers belakangan tampil bagus. Terakhir mereka bisa melumpuhkan runner up klasemen, Tottenham Hotspur.
Advertisement
Kemenangan West Ham itu yang menjadi batu sandungan bagi The Lilywhites dalam perburuan gelar musim ini. Mereka akhirnya gagal dan harus merelakan trofi menjadi milik Chelsea.
Fakta menarik:
Fakta menarik:
1. West Ham selalu menang dalam dua laga kandang terakhir di Liga Inggris melawan Liverpool.
2. Liverpool hanya sekali mencetak clean sheet dalam 10 lawatan terakhir ke kandang West Ham, yakni pada Mei 2009, mereka menang 3-0.
3. Dalam 11 pertemuan terakhir, kedua tim tidak pernah bermain imbang. West Ham empat kali menang dan Liverpool tujuh.
4. Jika menang, London Stadium akan menjadi tempat ke-52 yang pernah ditaklukkan Liverpool di Liga Inggris.
5. Untuk kali pertama, West Ham mampu membuat clean sheet dalam tiga pertandingan beruntun di London Stadium.
Advertisement