Hadapi Skotlandia, Timnas Inggris Digembleng di Markas Marinir

Program latihan yang berbeda dijalani timnas Inggris sebelum bertemu Skotlandia.

oleh Marco Tampubolon diperbarui 06 Jun 2017, 14:21 WIB
Diterbitkan 06 Jun 2017, 14:21 WIB
Timnas Inggris digembleng di pusat komando marinir
Timnas Inggris digembleng di pusat komando marinir (Barry Wheeler/Royal Marines)

Liputan6.com, Denvon Tim nasional (timnas) Inggris terus mematangkan persiapannya menghadapi sisa babak penyisihan Piala Dunia 2018. Tim berjuluk Three Lions tersebut akan berhadapan dengan timnas Skotlandia di Stadion Hampden Park, Glasgow, Minggu (10/6/2017).

Ini merupakan pertandingan keenam yang dilalui Three Lions di Grup F. Sejauh ini, pasukan Gareth Southgate masih berada di urutan pertama dengan 13 poin.

Namun seperti dilansir telegraph.co.uk, persiapan Timnas Inggris berbeda dari biasanya. Lokasinya juga tidak di St George's Park. Southgate memilih memboyong para pemainnya ke Pusat Komando Latihan Marinir Inggris, di Devon.

Para pemain tiba di Denvon, pada Jumat waktu setempat. Awalnya mereka tidak diberitahu akan mengikuti latihan ala Marinir. Mereka hanya diinformasikan akan berkunjung ke daerah Lympstone, Denvon. Para pemain baru mengetahui program itu saat tiba di lokasi pelatihan dan segera diminta mengenakan seragam lengkap militer. 

Telepon genggam para pemain juga disita. Bersama para staf pelatih mereka juga harus mendaki menuju barak sejauh 4 mil dengan beban 21 kg di pundaknya.

Selama dua hari para pemain dan staf pelatih timnas Inggris digembleng di sana. Trip juga termasuk acara berkemah di Woodbury Common.

Latihan yang dijalani juga terbilang berat. Para pemain juga mengikuti latihan di dalam air dan diajarkan keterampilan bertahan hidup di alam liar. "Marinir berbicara tentang harapan yang terlepas dan itu merupakan tema dari kamp ini--bagaimana kami bisa beradaptasi pada saat-saat sulit bagi kami sebagai sebuah tim," kata Southgate.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Galang Kekompakan Tim

Pemain timnas Inggris, Raheem Sterling mengikuti latihan ala Marinir
Pemain timnas Inggris, Raheem Sterling mengikuti latihan ala marinir (Barry Wheeler, Commando Training Centre Royal Marines)

Kegiatan ini tentu merupakan hal yang baru bagi para pemain timnas Inggris. Namun menurut Southgate, program ini baik untuk membangun kekompakan di timnya. Selain itu, program ala Marini tersebut juga semakin mendekatkan para pemain dan staf.

"Kami selalu berpikir tentang sepak bola dan dunia kecil kami, tapi ada pengalaman hidup yang akan melekat padamu seumur hidup baik dari sisi kami maupun marinir." 

"Kami sudah melihat standar mereka dan kebanggaan yang mereka miliki pada identitas dan baret hijau yang mereka miliki. Itu merupakan pesan kuat yang menghubungkan kami dengan Three Lions. Kami harus berani dalam hal bagaimana kami bermain dan apa yang harus kami lakukan," ujar pelatih berusia 46 tahun tersebut.

Dari 25 pemain yang dipanggil menghadapi Skotlandia, hanya Gary Cahill, Eric Dier, Chris Smalling, Jesse Lingard, dan Marcus Rashford yang tidak ikut kegiatan tersebut. Setelah menjalani latihan bersama Marinir, para pemain mendapat libur Senin.


Daftar Skuat Timnas Inggris

Penjaga gawang: Jack Butland (Stoke City), Fraser Forster (Southampton), Joe Hart (Manchester City), Tom Heaton (Burnley)

Bertahan: Ryan Bertrand (Southampton), Gary Cahill (Chelsea), Nathaniel Clyne (Liverpool)*, Aaron Cresswell (West Ham United), Ben Gibson (Middlesbrough), Phil Jones (Manchester United), Chris Smalling (Manchester United), John Stones (Manchester City), Kieran Trippier (Tottenham Hotspur), Kyle Walker (Tottenham Hotspur)

Gelandang: Dele Alli (Tottenham Hotspur), Eric Dier (Tottenham Hotspur), Adam Lallana (Liverpool), Jesse Lingard (Manchester United), Jake Livermore (West Bromwich Albion), Alex Oxlade-Chamberlain (Arsenal), Raheem Sterling (Manchester City)

Depan: Jermain Defoe (Sunderland), Harry Kane (Tottenham Hotspur), Marcus Rashford (Manchester United), Jamie Vardy (Leicester City)

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya