PSG Akui Ingin Bajak Neymar dari Barcelona

Neymar kabarnya akan segera pindah dari Barcelona ke PSG.

oleh Thomas diperbarui 22 Jul 2017, 06:12 WIB
Diterbitkan 22 Jul 2017, 06:12 WIB
 PSG Akui Ingin Bajak Neymar dari Barcelona
Neymar (AFP)

Liputan6.com, Paris- Pelatih Paris Saint Germain Unai Emery akhirnya buka suara mengenai kabar akan merekrut striker barcelona Neymar. Emery membenarkan pihaknya memang berminat kepada pemain asal Brasil tersebut. 

Dalam sepekan terakhir, isu kepindahan Neymar ke PSG terus mencuat. Konon PSG sudah mencapai kesepakatan personal dengan eks pemain Santos tersebut. 

PSG siap memecahkan rekor transfer termahal di dunia untuk mendapatkan Neymar. Mereka akan membayar sesuai klausul pelepasan yang dipatok Barcelona di atas 200 juta euro.

Ketika ditanya kabar kemungkinan kedatangan Neymar ke Parc des Princes, Emery tak membantahnya. Eks pelatih Sevilla itu mengakui PSG membutuhkan sosok pemain seperti Neymar.

"Jika PSG ingin bersaing dengan Bayern Munchen, Real Madrid dan Barcelona, kami perlu salah satu pemain lima besar di dunia," ujar Emery seperti diberitakan Sprotsmole.

"Sejak bergabung dengan Barcelona, Neymar telah sangat berkembang. Saya menjadi saksinya saat masih bersama Sevilla. Sekarang, dia termasuk salah satu diantara lima pemain terhebat di dunia. Presden dan klub telah bekerja dalam beberapa tahun terakhir untuk membawa pemain-pemain terbaik."

Neymar bukan satu-satunya pemain top yang dibidik PSG musim panas ini. Ada dua nama lain yang juga diincar oleh PSG yakni winger Arsenal Alexis Sanchez dan penyerang muda AS Monaco Kylian Mbappe.

"Tim, tapi juga fans, dengan senang hati akan membanggakan pemain di lima, enam atau tujuh besar dunia di atas pemain hebat yang sudah kami miliki di sini. Setelah itu, pencarian ini belum berakhir. Barangkali dia akan datang, barangkali tidak. Sanchez dan Mbappe juga pemain yang fantastis. Apalagi Mbappe orang Prancis. Saya ingin pemain Prancis di klub Prancis," tegas Emery.

Untuk mendapatann Neymar, PSG juga menggunakan jasa pemain-pemain asal Brasil yang mereka miliki untuk merayu pemiulik nomor 11 di Barcelona itu.

Saksikan video menarik berikut ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya