Liputan6.com, Jakarta Pelatih Timnas Indonesia U-22, Luis Milla, kembali menggelar latihan pagi setelah pasukannya mengalahkan Filipina 3-0 pada penyisihan Grup B, SEA Games 2017. Para pemain kembali dikumpulkan di Lapangan Kelab Aman, Kuala Lumpur, Jumat (18/8/2017).Â
Namun insiden menjengkelkan kembali mewarnai persiapan Timnas Indonesia U-22. Setelah tiga hari pertama tersasar, Garuda Muda kini berganti angkutan menuju lokasi latihan.
Advertisement
Menurut pantauan wartawan Bola.com, para pemain tidak lagi menumpang satu bus seperti biasanya. Sebaliknya, mereka justru diangkut dengan mobil berukuran yang lebih kecil.Â
Usut punya usut, hal ini terjadi karena bus yang biasa mengangkut timnas Indonesia U-22 ke lokasi latihan ternyata rusak. Para pemain dan staf pelatih akhirnya diboyong dengan tiga mini van menuju lapangan Kelab Aman, yang berjarak 32 km dari hotel timnas Indonesia.Â
Untuk lokasinya tidak sejauh tempat latihan Timnas Indonesia U-22 saat pertama kali tiba di Malaysia. Kali ini perjalanan yang ditempuh tidak terlalu lama. Setelah tiba di lokasi, para pemain juga tampak bergotong royong menurunkan perlengkapan dari dalam mobil. Â
Timnas Indonesia U-22 sendiri akan berhadapan dengan Timor Leste, Minggu (20/8/2017). Saat ini, Garuda Muda menempati urutan kedua papan klasemen grup B dengan 4 poin. Sementara di urutan pertama masih dihuni oleh Vietnam yang telah mengemas 6 poin.  *
Saksikan juga video menarik lainnya:
Â
Â
Â